Rusia Geser Perusahaan Eropa di Iran

Sabtu, 14/07/2018 09:15 WIB

Tehran - Presiden Rusia, Vladimir Putin telah mengumumkan kesiapan negaranya untuk menginvestasikan USD50 miliar atau sekira Rp720 triliun dalam proyek minyak dan gas Iran. Begitu kata penasihat internasional untuk Pemimpin Revolusi Islam, Ali Akbar Velayati.

Mantan Menteri Luar Negeri Iran menyampaikan pernyataan itu dalam wawancara yang disiarkan secara langsung TV pemerintahan setelah bertemu Presiden Putin di Moskow pada Kamis (12/7) waktu setempat.

Dilansir Tehran Time, Velayati mengatakan, perusahaan minyak besar Rusia akan menandatangani kesepakatan senilai USD4 miliar atau sekira Rp57,6 triliun dengan Kementerian Perminyakan Iran dan proyek terkait yang akan segera dimulai.

"Dua perusahaan utama Rusia lainnya yaitu Rosneft dan Gazprom Neft juga telah memulai negosiasi dengan Kementerian Minyak dan nilai kesepakatan mereka dengan Iran dapat meningkat hingga USD10 miliar atau sekira Rp144 triliun," tambahnya.

Seperti yang dikatakan Putin, Rusia ingin memperluas hubungan minyak dan gas dengan Iran. Velayati mengatakan, 50 miliar adalah angka yang tinggi untuk investasi; dengan cara ini perusahaan-perusahaan Rusia dapat menggantikan orang-orang Eropa yang meninggalkan Iran.

Keyword : Eropa Iran Rusia

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen