Lapor SPT Tahunan, Ketua MPR Ajak Pejabat Publik Taat Pajak

Sabtu, 24/03/2018 05:54 WIB

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan memenuhi kewajiban pembayaran Pajak Penghasilan Tahun 2017. Ia pun menghimbau mengajak pejabat publik untuk menjadi contoh taat pajak bagi masyarakat.

"Ayo bayar pajak supaya pembangunan berjalan lancar. Kalau pejabat publiknya taat pajak saya yakin bisa jadi contoh untuk masyarakat," ungkap pria yang akrab disapa Zulhasan in.

Menurut Ketua Dewan Partai Amanat Nasional (PAN) ini, dulu membayar pajak sulit dan terasa menakutkan. Tapi sekarang, dengan kecanggikan teknologi membayar pajak jauh lebih mudah.

"Teknologi informasi memudahkan kita untuk melaporkan pembayaran Pajak melalui E Filling. Sistemnya mudah, cepat dan tentu lebih hemat," ungkapnya

Zulhasan menyampaikan bahwa pajak merupakan sumber pendanaan pembangunan.

"Dengan pajak maka akselerasi pembangunan bisa berjalan lebih cepat. Bersama kita awasi supaya rakyat bisa menikmati," tegasnya

Untuk diketahui, proses pembayaran pajak mantan Menteri Kehutanan ini disaksikan langsung oleh Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan Robert Pakpahan di Ruang Ketua MPR Nusantara III Lantai 9, Jumat (23/3).

"Saya serahkan langsung Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan kepada Pak Zul sebagai bukti pembayaran. Ini contoh konkrit pejabat negara yang taat pajak," begitu ungkap Dirjen Pajak Robert Pakpahan.

 

TERKINI
Sweater `Buluk`Kim Kardashian Dianggap tak Matching dengan Gaun Glamor Met Gala 2024 Protes Perang Israel di Gaza, Bendera Palestina Berkibar di Kampus-kampus Spanyol Sibuk Bantu Banjir di Brasil, Gisele Bundchen Absen di Met Gala 2024 Victoria Beckham Rancang Gaun Renda Phoebe Dynevor di Met Gala 2024