Messi Capai 100 Gol di Liga Champions

Kamis, 15/03/2018 08:42 WIB

Jakarta - Lionel Messi menorehkan catatan baru dalam karirnya bersama Barcelona di Liga Champions. La Pulga (julukan Messi, Red) membukukan gol ke-100, usai mencetak brace dalam pertandingan Barcelona kontra Chelsea, Kamis (15/3) dini hari.

Catatan 100 gol Messi masih tertinggal jauh di bawah saingan beratnya, Cristiano Ronaldo. Hingga hari ini, Ronaldo masih menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions, dengan torehan 117 gol, yang dia cetak bersama Manchester United dan Real Madrid.

Meski kalah jumlah gol, Messi setidaknya unggul karena bisa mencapai 100 gol lewat 123 penampilan. Sementara Ronaldo harus menunggu hingga penampilan ke-137 untuk mencetak 100 gol.

Dilansir dari Soccerway, sebelum melakoni laga melawan Chelsea, Messi sudah mengumpulkan 98 gol. Gol ke-99 dia cetak ketika permainan baru berlangsung tiga menit. Gol itu menjadi gol tercepat yang pernah dicetak Messi dalam perjalanan karirnya.

Pada babak kedua, Messi kembali mencetak gol untuk menggenapkan gol ke-100-nya, sekaligus menyisihkan Chelsea di babak 16 besar Liga Champions.

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen