Benarkah Radiasi Ponsel Berbahaya bagi Tubuh?

Sabtu, 10/02/2018 14:46 WIB

Jakarta - Diakui atau tidak, sampai saat ini kadang kalian masih khawatir soal radiasi telepon seluler (ponsel). Ya, ada pendapat yang mengatakan radiasi ponsel berbahaya bagi kesehatan tubuh. Tapi, benarkah demikian?

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) melakukan serangkaian tes untuk menguji asumsi tersebut. Tes dilakukan kepada tikus untuk melihat seberapa besar efek yang muncul, ketika diberikan gelombang radiasi 18,5 jam per hari, selama dua tahun.

Hasilnya, peneliti tak menemukan adanya kaitan antara gelombang radiasi dengan tumor otak. Hanya ada sedikit tikus jantan yang mengalami peningkatan tumor jantung. Tumor ini memengaruhi jaringan saraf dan frekuensinya sangat jarang, sehingga tidak bisa diterjemahkan langsung kepada manusia.

Hasil temuan lainnya ialah, tikus yang terpapar radiasi rata-rata hidup lebih lama dari pada mereka yang `bebas dari ponsel`. Belum jelas entah ini hanya kebetulan, atau gelombang radio mengurangi peradangan pada tikus. Beberapa tikus juga mengalami kerusakan DNA, namun tidak jelas itu terkait dengan gelombang radio.

Dilansir dari Ifl Science, FDA menyimpulkan bahwa tak ada bukti ilmiah bahwa penggunaan ponsel dapat menyebabkan kesehatan yang buruk pada manusia. Juga, bukti lainnya tak ada peningkatan tumor otak saat ini, padahal siapapun sekarang sudah bisa mengakses ponsel.

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen