Gegara Bendera, Qatar Pastikan Hadiri kejuaraan Catur di Saudi

Rabu, 27/12/2017 03:44 WIB

Doha – Qatar akhirnya memutuskan untuk menghadiri pertandingan catur kilat di Kejuaraan Catur Cepat dan Kilat Dunia yang akan diadakan diRiyadh, Arab Saudi pada 29-30 mendatang.

Menurut pernyataan tersebut, keputusan itu diambil setelah Federasi Catur Dunia (FIDE) menolak permintaan Arab Saudi untuk tidak mengibarkan bendera Qatar selama kejuaraan.

FIDE juga menjamin atlet tim nasional Qatar akan mendapatkan visa Arab Saudi. "Visa untuk para pemain akan siap saat mereka tiba di Bandara Internasional Riyadh," jelasnya dilansir dari Anadolu, Selasa (26/12)

Namun, Federasi Catur Qatar menyatakan bahwa tidak akan ada partisipasi dari Qatar dalam pertandingan catur cepat yang dimulai hari ini.

Sebelumnya, Federasi Catur Qatar menyatakan tidak akan berpartisipasi dalam kejuaraan tersebut karena komite pelaksana tidak mengizinkan atlet tim nasional Qatar untuk mengibarkan bendera Qatar selama kejuaraan.

Kejuaraan yang diselenggarakan atas kerja sama FIDE, Federasi Catur Arab Saudi dan Lembaga Olahraga Umum Arab Saudi ini akan dihadiri oleh 700 atlet catur dari 70 negara.

 

TERKINI
KPK Periksa Dirut PT Taspen Terkait Korupsi Investasi Fiktif Kejagung Periksa 3 Pegawai Kementerian ESDM Terkait Korupsi Timah Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Penuhi Panggilan KPK Dewas KPK Sudah Periksa Alexander Marwata: Tidak Ada Pelanggaran