Politikus PDIP Kesal Tak Dipanggil "Dewan Terhormat" oleh KPK

Senin, 11/09/2017 21:28 WIB

Jakarta - Politikus PDI Perjuangan (PDIP) kesal kepada pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena tidak dipanggil sebagai "dewan terhormat" dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR.

Politikus PDIP Arteria Dahlan mengaku geram terhadap sikap pimpinan KPK yang tidak menyebut "dewan terhormat". Menurutnya, tidak ada dialektika kebangsaaan dalam rapat kerja dengan pimpinan KPK tersebut.

"Saya tidak mendengar sekalipun bapak-bapak menyampaikan anggota dewan yang terhormat. Walaupun ketemu Jokowi sekalipun kita disampaikan terhormat, bahkan ketemu Kapolri menyebut yang mulia," keluh Arteria, dalam rapat kerja dengan pimpinan KPK, di Gedung DPR, Jakarta, Senin (11/9).

Arteria mengeluhkan, sikap pimpinan KPK yang dianggap tidak menghormati dan menghargai anggota DPR. "Saya saja mau menyampaikan bapak-bapak pimpinan KPK yang terhormat, tapi bapak pimpinan KPK tidak mau menyampaikan kita terhormat," tegasnya.

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce