Isco Jadi Ancaman bagi Bale di Madrid

Rabu, 06/09/2017 09:04 WIB

Isco Jadi Ancaman bagi Bale di Madrid

 

Madrid – Penampilan Isco di tim nasional Spanyol dianggap sebagai sinyal bahaya bagi winger Real Madrid Gareth Bale. Menurut penulis sepak bola Eropa James Horncastle, jika permainan Bale tak kunjung membaik, maka hanya soal waktu sebelum pemain Wales tersebut digantikan posisinya oleh Isco.

Horncastle menyebut cara bermain Isco sudah menimbulkan korban sebelumnya, yaitu James yang terpaksa harus hengkang ke raksasa Jerman, Bayern Munich. Kemudian, saat ini moncong Isco sedang mengarah ke Bale yang masih tampil kurang konsisten.

“Isco membuat Bale dalam kondisi yang sulit untuk punya masa depan di Santiago Bernabeu,” kata Horncastle kepada BBC Radio, Selasa (5/9).

Real Madrid selalu menginginkan pemain-pemain terbaik bermain di atas lapangan untuk mereka. Tapi lebih dari itu juga ingin pemain-pemain Spanyol, dan Isco adalah salah satunya. Jadi, pengaruh Isco dalam hal ini sangat besar,” tambahnya.

Sebelumnya, dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Italia, Isco secara mengejutkan membuakan dua gol ke gawang Buffon, untuk kemenangan Spanyol 3-0. Kemudian, Rabu (6/9) dini hari Isco kembali mempersembahkan satu gol saat La Furia Roja menggasak Liechtenstein 8-0.

TERKINI
Yogi Gemblez dan Epy Kusnandar Ngaku Gunakan Ganja Untuk Kebutuhan Pribadi Viral Pencurian 6 Ban Mobil di ITC Cempaka Mas, Pelakunya Sudah Ditangkap Soal Minyak Cong, Polisi Gerak Cepat, Masyarakat Minta Jangan Sampai Kecolongan Pernikahan Ben Affleck dan Jennifer Lopez Digosipkan Bermasalah