Kondisi Novel Baswedan Alami Perkembangan Positif

Sabtu, 15/04/2017 14:08 WIB

Jakarta - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan masih menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit di Singapura. Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan, kondisi kesehatan Novel saat ini mengalami perkembangan yang positif.

"Ada perkembangan positif, namun kebutuhan perawatan secara intensif masih dilakukan," ucap Febri menerangkan kondisi terakhir Novel, Sabtu (15/4/2017).

Seperti diketahui, kornea mata Novel mengalami masalah pasca teror penyiraman air keras oleh orang tak dikenal pada Selasa, 11 April 2017 lalu. Menurut Febri belum diputuskan apakah akan dilakukan operasi terkait hal itu. "Belum diputuskan hal itu. Karena ada perkembangan pertumbuhan jaringan yang masih diperhatikan," terang Febri.

Perawatan intensif Novel di Singapura pun belum diketahui hingga kapan. KPK meminta dukungan dan doa masyarakat untuk kesembuhan Novel. "Belum ada perkiraan waktu dari pihak RS. Kami tetap mohon doa dan dukungan masyaralat untuk kesembuhan Novel," imbuh dia.

Pada kesempatan ini Febri memastikan penanganan perkara-perkara yang sebelumnya ditangani Novel akan tetap ditangani secara maksimal. Sebab, telah dilakukan distribusi tugas pada penyidik dalam penugasan tersebut. "Perkara-perkara yang pernah ditangani yang bersnagkutan tetap kita tangani secara maksimal," tandas Febri.

TERKINI
Berbeda dengan Berkeley, UCLA Tangani Protes Mahasiswa Pro-Palestina dengan Panggil Polisi Parlemen Vietnam Dukung Pengunduran Diri Ketua di Tengah Upaya anti-Suap Protes Kampus Jadi Tantangan Kampanye Terpilihnya Kembali Biden dan Partai Demokrat Korea Selatan Tingkatkan Kewaspadaan Diplomatik dengan Alasan Ancaman Korea Utara