Ozil Serahkan Masa Depannya pada Wanger

Minggu, 09/04/2017 10:20 WIB

London - Geladang serang Arsenal, Mesut Ozil mengungkapkan masa depannya di Emirates tergantung pada keputusan Arsene Wanger. Menurutnya, langkah yang akan diambil tidak hanya karena klub, melainkan juga dari pertimbangan sang pelatih.

"Dia (Wanger) sangat penting dalam karir saya. Sebagai pesebakbola penting untuk memiliki kepercayaan manajer dan percaya bahwa mereka dapat mengembangkan Anda," ungkap Ozil.

Mantan pemain Werder Bremen juga menambahkan pelatih asal Perancis itu adalah sosok yang ia kagumi. Dan Wanger lah yang menjadi alasan pemain timnas Jerman tersebut memutuskan pindah dari Los Blancos pada 2013 silam. Baginya, pelatih 67 tahun itu merupakan manajer yang luar biasa.

"Saya datang untuk dia. wanger merupakan alasan yang pertama mengapa saya mau berseragam Arsenal," ujar pemain 28 tahun itu, sebagaimana dilansir pada ESPN.

Eks gelandang Schalke tersebut juga menyayangkan sikap para fans dan klub terhadap sang arsitek tim berjuluk Meriam London. Menurutnya, Wanger layak untuk mendapatkan apresiasi atas dedikasinya selama ini untuk Arsenal.

"Dia sudah berhasil selama 20 tahun di Arsenal dan memenangkan banyak gelar seperti Liga Champions serta Premier League. Oleh karea itu, dia layak mendapatkan rasa hormat," tambah Ozil.

Ozil saat ini hanya memiliki satu tahun kontrak tersisa bersama The Gunners, dan belum mendapatkan kontrak baru dari pihak Emirates. Walau banyak klub yang meliriknya, seperti Manchester United, Barcelona dan Real Madrid, Ozil tetap putuskan setia dengan Arsenal.

TERKINI
Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya Reaksi Taylor Swift saat The Tortured Poets Department Tembus 2,6 Juta Unit dalam Seminggu Disindir di Album TTPD Taylor Swift, Bagaimana Kabar Joe Alwyn Sekarang?