Demokrat Belum Putuskan AHY Jadi Cawapres Anies

Rabu, 11/01/2023 20:25 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Partai Demokrat belum memutuskan untuk menunjuk calon wakil presiden (cawapres) pendamping Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Hal itu sebagaimana diutarakan Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Hinca Panjaitan kepada wartawan, Rabu (11/1).

"Mari kita berdoa, Insya Allah awal tahun. Masih panjang permainan, belum naik janur kuning," kata Hinca di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (11/1).

Dia memastikan, komunikasi koalisi yang terdiri dari Partai NasDem, Demokrat, dan PKS masih berjalan baik. Dia menilai proses penunjukan cawapres untuk koalisi perubahan bakal alot.

"Kita tunggu aja. Komunikasi politik keniscayaan, panjang, enggak boleh berhenti," ucap Hinca.

Tak hanya di koalisi, pembahasan soal sosok cawapres juga terus dibahas di kalangan internal Demokrat. Selain itu, pembahasan persiapan menghadapi pileg hingga pilkada tingkat Gubernur juga ikut dibahas.

Untuk itu, ditambahkan Hinca, masih butuh waktu panjang untuk memutuskan sosok cawapres.

"Jadi komunikasi politik itu terus berjalan, dari situ pasti siapa ke sini, siapa ke sini, gitukan caranya karena sudah awal tahun. Jadi tunggu aja komunikasi masih panjang," tandasnya.

 

 

 

TERKINI
`Sleeping Beauties: Reawakening Fashion` Jadi Tema Met Gala 2024, Apa Maknanya? Madonna Pecahkan Rekor Gelar Pesta Dansa yang Dihadiri 1,6 Juta Penggemar Sederet Selebriti Gelar Afterparty Met Gala 2024, Usher hingga Beyonce! Kini Bertubuh Langsing, Kelly Osbourne Bantah Pakai Ozempic