Kejagung Penegak Hukum Paling Dipercaya, Sahroni: Berkat Kepemimpinan yang Inovatif

Kamis, 01/09/2022 11:03 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Lembaga Survei Indonesia (LSI) baru saja melakukan survei terhadap tingkat kepercayaan publik kepada penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Hasilnya, Kejaksaan Agung (Kejagung) menjadi penegak hukum yang paling dipercaya.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI asal Fraksi Partai Nasdem Ahmad Sahroni menyampaikan penghargaan terhadap Kejagung. Sahroni menyebut, pencapaian ini tentunya tak lepas dari keberanian dan ketegasan Kejagung dalam memberantas korupsi.

“Tentunya selamat bagi Kejagung karena sudah menjadi lembaga penegak hukum yang paling dipercaya masyarakat. Ini amanah yang luar biasa, dan pemicunya tidak lain adalah kinerja kejaksaan agung sendiri, yang sangat tegas dan berani dalam memberantas korupsi khususnya kelas kakap,” ujar Sahroni, kepada wartawan, Jakarta, Kamis (1/9).

Sahroni menyebut, Kejaksaan selama ini telah menunjukkan kinerja yang sangat cemerlang dalam berbagai kasus. Hal ini tak lepas dari inovasi, kolaborasi dan terobosan yang terus dilakukan kejaksaan.

“Masyarakat sudah muak dengan korupsi, dan kejaksaan bisa menunjukkan prestasinya melalui berbagai inovasi dan kolaborasi. Kejaksaaan menjalin kemitraan yang sangat baik dengan KPK, polisi, hingga DPR. Mereka juga melakukan komunikasi publik yang baik, dan menggandeng erat anak buah. Jadi sangat dipahami jika akhirnya kejaksaan meraih posisi ini,” sambungnya.

Terakhir, Sahroni menyebut bahwa prestasi Kejagung bisa menjadi acuan bagi lembaga penegak hukum lainnya dalam memberantas korupsi.

“Ini juga bisa menjadi acuan, tolak ukur agar lembaga penegak hukum lainnya juga terus meningkatkan kinerjanya dalam memberantas korupsi. Tentu kita semua akan makin bahagia jika korupsi di negeri ini bisa benar-benar hilang,” demikian Sahroni.

TERKINI
Rusia Gunakan Hampir 70 Bom Udara, Ukraina Hanya Bisa Mengusir dengan Jatuhkan 13 Drone Dikepung Drone dan Polisi, Pemerintah AS Bungkam Aksi Mahasiswa Pro-Palestina Tersangka Gembong Kejahatan Dunia Maya asal Rusia Hadapi Persidangan di California Protes Mahasiswa anti-Perang di AS dan Penggerebekan Polisi Kacaukan Rencana Kelulusan