Tebar Ancaman, Polisi Tangkap Terduga Teroris

Jum'at, 30/12/2016 06:35 WIB

SYDNEY - Polisi antiterorisme Australia menahan seorang pria yang menebar ancaman teror pada saat malam pergantian tahun di Sydney. Ancaman tersebut diketahui lewat postingan blog tersangka yang terkait dengan Negara Islam, dan berencana meledakkan pusat kota Melbourne.

Polisi tidak memberikan rincian tentang skenario serangan yang akan dilakukan pria 40 tahun tersebut, hingga menunggu penyelidikan kepolisian.

“Penyelidikan membuktikan bahwa pelaku tengah menargetkan sejumlah tempat,” kata wakil komisaris, Catherine Bakar dikutip Telegraph, Jumat (30/12).

Perayaan malah tahun di pelabuhan kota Sydney akan mendatangkan lebih dari satu juta orang. Sebagai konsekuensinya, kepolisian setempat harus bersiaga dalam mengantisipasi keamanan, termasuk ancaman tindakan teror.

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan Gigi Hadid Beri Bocoran Double Date dengan Taylor Swift dan Travis Kelce