Seorang Jurnalis Jadi Korban Tabrak Lari di Fly Over Kuningan

Kamis, 26/05/2022 15:40 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Seorang jurnalis Elshinta Radio bernama Eddy Suroso menjadi korban tabrak lari pada Kamis (26/5) dini hari. Insiden nahas itu terjadi di kawasan Fly Over Kuningan, Jakarta Selatan.

Eddy Suroso mengatakan kecelakan terjadi saat ia hendak pulang ke rumah usai Liputan di Polda Metro Jaya. Saat itu, motor yang ia kendarai ditabrak oleh mobil dari arah belakang.

"Kejadian sekitar jam 03.00 di Fly Over Kuningan. Saat itu saya sedang menyalip mobil," kata Eddy kepada wartawan di Kantor Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Jakarta.

Akibat kejadian itu, Eddy mengalami luka-luka pada bagian wajah tangan dan kaki. Dia ditolong oleh pengguna jalan lain, sementara pelaku yang menabrak kabur. 

"Saya langsung ditolong pengguna jalan lain dan langsung dibawa ke rumah. Orang bilang saya ditabrak mobil dari belakang," beber Eddy.

Eddy mengatakan, sejumlah warga yang ikut menolongnya, menemukan pelat nomor kendaraan di sekitar lokasi. Diduga pelat milik pelaku penabrak.

"Diduga itu pelat nomor penabrak soalnya yang menemukan pengguna jalan," ujar dia.

Atas kejadian itu, Eddy telah membuat laporan di Subdit Bin Gakkum Polda Metro Jaya. Laporan tercatat dengan nomor: LP/A//33-L/V/TUK 7.2.3/2022/Dit.Lantas

"Laporannya sudah diterima di Subdit Gakkum," pungkas Eddy

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati