Juventus Tawari Pogba Kontrak Tiga Tahun

Selasa, 17/05/2022 21:36 WIB

London, Jurnas.com - Juventus telah menawarkan kontrak berdurasi tiga tahun untuk Paul Pogba, menyusul kontrak sang pemain bersama Manchester United (MU) akan habis musim panas ini.

Di Theatre of Dreams sejak 2016 silam, Pogba gagal menunjukkan kualitas yang dia miliki saat masih berkostum Juventus pada periode sebelumnya.

Dikutip dari Goal pada Selasa (17/5), Si Nyonya Tua akan membayar gaji tahunan Pogba sebesar €7,5 juta, dan juga memberikan sederet bonus untuk sang gelandang.

Kendati demikian, Pogba kabarnya meminta gaji senilai €11 juta per tahun, sehingga menyisakan masalah kesepakatan antara pemain dan klub pada paket upah akhir.

Diketahui, bintang Prancis pertama kali bergabung dengan Bianconeri pada 2012 dan menghabiskan empat tahun yang sukses bersama Si Nyonya Tua. Bisa dibilang, dia menikmati sepak bola klub terbaiknya sebelum akhirnya kembali ke MU.

Di saat ia berhasil mengantarkan Prancis juara Piala Dunia, Pogba gagal mempersembahkan trofi bersama Setan Merah. Malah, dia sering kali menjadi kambing hitam atas kegagalan tim di media Inggris.

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih