Jokowi: Pendidikan Anak Tak Boleh Terabaikan

Senin, 02/05/2022 13:00 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Presiden Jokowi mengingatkan agar pendidikan anak-anak tidak boleh terabaikan dalam situasi apapun, termasuk berbagai ketidakpastian yang saat ini mengancam dunia karena krisis, pandemi, dan perang.

"Dunia tengah didera ketidakpastian oleh krisis, pandemi, atau perang, tapi pendidikan anak-anak kita tak boleh terabaikan," kata Jokowi dalam akun Twitter resminya, @jokowi, Senin (2/5).

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada hari ini, Senin 2 Mei 2022.

Jokowi menyampaikan, pendidikan menjadi sebuah jalan panjang dalam upaya membangun identitas, karakter dan martabat bangsa Indonesia yang siap menjadi lebih maju.

"Melalui pendidikan kita menempuh jalan panjang untuk membangun identitas, karakter, dan martabat bangsa Indonesia untuk menyambut masa depan yang lebih maju," sambung Jokowi.

Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap 2 Mei bertepatan dengan hari lahir R.M. Suwardi Suryaningrat yang lebih kesohor sebagai Ki Hajar Dewantara dan dikenal sebagai Bapak Pendidikan Nasional.

Karena tahun ini Hardiknas jatuh bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1433 H diikuti cuti bersama yang ditetapkan pemerintah, maka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menetapkan peringatan Hardiknas 2022 dilangsungkan pada 13 Mei mendatang.

Hardiknas 2022 mengusung tema "Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar".

TERKINI
Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore Akhirnya Britney Spears Benar-benar Bebas dari Ayahnya Setelah Konservatori Usai 2 Tahun Lalu Scarlett Johansson Dampingi Suaminya Colin Jost Jadi Penghibur di Gedung Putih