DPR Harap Pelantikan KPU-Bawaslu Akhiri Wacana Penundaan Pemilu

Selasa, 12/04/2022 23:06 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Kalangan dewan berharap pelantikan anggota Komisi Pemilihan Umum RI (KPU RI) dan anggota Badan Pengawas Pemilu RI (Bawaslu RI) Masa Jabatan Tahun 2022-2027 mengakhiri polemik penundaan Pemilu dan wacana perpanjangan masa jabatan Presiden.

"Kami Komisi II DPR RI mengucapkan selamat kepada Anggota KPU dan Anggota Bawaslu yang telah dilantik Presiden pada hari ini. Mudah-mudahan dengan pelantikan KPU dan Bawaslu ini akan mengakhiri wacana penundaan pemilu dan wacana tiga periode,” kata Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus, Selasa (12/4).

Politikus PAN ini menegaskan, sikap kami di Komisi II sejak awal tegak lurus dengan amanah konstitusi dan UUD 1945. Komisi II DPR RI juga tidak pernah berbicara mengenai wacana penundaan dan perpanjangan masa jabatan presiden.

Komisi II DPR RI komitmen terhadap pembahasan yang telah diputuskan bersama dengan Pemerintah dan Penyelenggara Pemilu sebelumnya,” tegas Guspardi Gaus.

"InsyaAllah besok (13/04/2022) Komisi II akan melanjutkan proses pembahasan melalui Rapat Dengar Pendapat dengan KPU dan Bawaslu untuk membicarakan tindaklanjut mengenai tahapan, program dan anggaran Pemilu 2024," imbuhnya.

Anggota DPR dari daerah pemilihan Sumatera Barat II itu berharap Anggota KPU RI dan Bawaslu RI yang baru saja dilantik dapat fokus bekerja mensukseskan penyelenggaraan Pemilu. Yakni dengan menjaga integritas, independensi dan profesionalitas.

"Komisi II berharap KPU dan Bawaslu yang dilantik akan mensukseskan Pemilu yang demokrtis, tidak hanya pemilu prosedural, tetapi pemilu yang benar-benar langsung, umum, bebas dan rahasia serta tidak terintervensi oleh pihak manapun," tutup Guspardi Gaus.

Hari ini Presiden Jokowi melantik 7 Anggota KPU RI dan 5 anggota Bawaslu RI hasil fit and proper test di Komisi II DPR RI. Ketujuh Anggota KPU RI itu adalah Betty Epsilon Idroos, Hasyim Asy’ari, Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, Idham Holik dan August Mellaz.

Sedangkan 5 Anggota Bawaslu RI yang dilantik, masing-masing Lolly Suhenty, Puadi, Rahmat Bagja, Totok Hariyono dan Herwyn Jefler Hielsa Malonda. Baik KPU maupun Bawaslu menjabat sebagai penyelenggara Pemilu untuk masa jabatan 2022-2027.

 

TERKINI
Taylor Swift Sedih Tinggalkan Pacar dan Teman-temannya untuk Eras Tour di Eropa Album Beyonce Cowboy Carter Disebut Layak Jadi Album Terbaik Grammy 2025 Ryan Gosling Bikin Aksi Kejutan ala Stuntman The Fall Guy di Universal Studios Dwayne Johnson Senang Jadi Maui Lagi di Moana 2