Anies Baswedan Paling Sukses Tangani Covid-19 di Pulau Jawa

Minggu, 19/12/2021 15:10 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan jadi salah satu kepala daerah tersukses di pulau Jawa dalam menangani kasus Covid-19. Hal ini merupakan hasil survei yang dilakukan KedaiKOPI dengan tema ‘Tutup Tahun 2021 Ini, Kata Publik Tentang Calon Pemimpin 2024`.

Survei yang diikuti 1.200 responden tersebut, Anies Baswedan meraih nilai tertinggi yakni 37,2 persen.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu unggul atas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Kemudian disusul Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil, Gubernur Jawa Timur Khoffifah Indar Parawansa dan Gubernur Banten Wahidin Halim.

”Menurut anda diantara gubernur-gubernur provinsi di Jawa berikut ini mana yang memiliki level hasil penanganan covid-19 terbaik?,” kata Lembaga KedaiKOPI.

Berikut hasil survei dapur KedaiKOPI terkait Gubernur terbaik di provinsi Jawa dalam penanganan Covid-19. DKI Jakarta-Anies Baswedan: 37,2. Jawa Tengah-Ganjar Pranowo: 29,1. Jawa Barat Ridwan Kamil: 19,0. Jawa Timur-Khoffifah Indar Parawansa: 12,6, dan Provinsi Banten Wahidin Halim 2,1.

 

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati