Peringati Harkitnas, Ketua DPR Yakin Indonesia Bisa Bangkit dari Pandemi Covid-19

Kamis, 20/05/2021 09:12 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan bahwa peringatan Hari Kebangkitan Nasional adalah saat yang tepat untuk bersama-sama menegaskan usaha membangkitkan kehidupan sosial dan ekonomi yang terdampak pandemi Covid-19.

Menurut Puan, bangsa Indonesia pasti bisa melalui tantangan berat tersebut dengan cara bergotong royong, disiplin, dan manjaga kesadaran bersama akan pentingnya mencegah penularan Covid-19.

“Kita harus bangkit. Kebangkitan kehidupan sosial, ekonomi, yang terdampak pandemi Covid-19,” kata Puan, di Jakarta, Kamis (20/5).

Mantan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan itu menuturkan, kebangkitan bangsa Indonesia bisa diwujudkan dengan peran bersama serta saling berkontribusi positif antara pemerintah dengan seluruh komponen masyarakat.

Dia mengingatkan bahwa kesadaran bersama untuk mencegah penularan pandemi Covid-19 adalah kunci menghindari terjadinya gelombang kasus Covid-19.

Selain itu, Hari Kebangkitan Nasional juga harus menjadi momentum penguat persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai kebhinekaan.

“Hari Kebangkitan Nasional harus jadi pengingat bahwa kita adalah bangsa yang optimis, bangsa yang mampu keluar dari berbagai ujian, dan sejarah telah membuktikan itu,” ujar Puan.

“Kita adalah bangsa yang tangguh, bangsa yang optimistis, dan kita pasti bisa bangkit,” sambung politisi PDI Perjuangan tersebut.

TERKINI
Masih Seksi di Usia 61 Tahun, Demi Moore Dipuji Putrinya Rumer Wilis Perselisihan Hukum antara Jamie Spears dan Britney Spears Terus Berlanjut Presiden Joe Biden Beri Penghargaan Bergengsi untuk Michelle Yeoh Jewel Tampilkan Karya Seni dalam Balutan Gaun Perak Iris van Herpen