Ditahan Imbang Sevilla, Real Madrid Gagal Gusur Atletico di Pucuk

Senin, 10/05/2021 04:35 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Real Madrid gagal menggusur Atletico Madrid di puncak tangga klasemen sementara LaLiga setelah gagal meriah poin penuh kontra Sevilla di pekan ke-35.

Bermain di stadion Alfredo di stefano, Senin (10/05) tim asuhan Zinedine Zidane hanya mampu bermain imbang 2-2 saat menjamu Rakitic dkk.

Dalam laga tersebut, Los Blancos tertinggal lebih dulu berkat gol Fernando di menit 22. Keunggulan itu bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Madrid mulai meningkatkan serangan. Alhasil Marco Asensio berhasil menyamakan kedudukan di menit 67.

Namun Sevilla kembali unggul di menit 78 lewat eksekusi penalti Ivan Rakitic setelah Eder Militao melakukan handball di kotak terlarang.

Saat menjelang babak kedua berakhir, El Real kembali menyamakan skor lewat gol bunuh diri Diego Carlos di menit 90+4, yang membuat Sevilla gagal meraih poin penuh di markas Madrid.

Hasil ini membuat Madrid kembali menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan 75 poin, tertinggal dua angka dari Atletico Madrid di puncak.

Sementara Sevilla masih tertahan di peringkat keempat dengan raihan 73 poin dalam 35 pertandingan.

TERKINI
Narkoba, Selebgram Chandrika Chika Cs Dikirim ke Lido untuk Rehabilitasi 50 Musisi Akan Ramaikan Jakarta Street Jazz Festival 2024, Ada Tompi sampai Andien Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina untuk Ganggu Pasokan Senjata AS Rilis 11 Album, Musik Taylor Swift Dikritik Vokalis Pet Shop Boys Mengecewakan