Terima Aksi Massa Tolak Omnibus Law, DPRD Sergai Akan Bawa Aspirasi ke Presiden

Kamis, 08/10/2020 16:13 WIB

Sergai, Jurnas.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Sumatera Utara siap menerima dan meneruskan aspirasi mahasiswa ke DPR RI dan Presiden RI secara mekanisme lembaga DPRD.

Demikian ditegaskan Ketua DPRD Sergai M Riski Ramadhan Hasibuan didampingi Sekretaris DPRD Suprin saat menerima aksi damai dari Aliansi Mahasiswa Masyarakat Pemuda Peduli Serdang Bedagai di Kantor DPRD setempat, di Sei Rampah, Jumat (09/10/2020) pagi.

Riski Ramadhan selaku Ketua DPRD mengucapkan selamat datang kepada adik-adik mahasiswa dan perwakilan buruh yang telah hadir di kantor DPRD Sergai dalam menyampaikan seluruh aspirasi secara aman dan damai.

"Selain itu, saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Serdang Bedagai yang telah melakukan pengawalan atau pengamanan pada aksi hari ini sehingga berlangsung aman dan kondusif," ujarnya.

Sementara itu, Koordinator lapangan Andri Saragih mengatakan bahwa dalam aksi menolak Omnibus Law UU Cipta kerja mereka meminta DPR untuk meninjau kembali UU Cipta Kerja, menindaklanjuti aspirasi penolakan dan pembatalan terkait UU Cipta Kerja.

"Terimakasih dan apresiasi kepada DPRD Sergai yang telah menerima aspirasi kami hari ini dalam penolakan UU Cipta Kerja. Namun kami juga harus menyiapkan seluruh tuntutan secara terinci untuk disampaikan ke DPR RI dan Presiden RI," ucapnya.

Pantauan di lapangan, aksi damai penolakan UU Cipta Kerja di Kantor DPRD Sergai berlangsung aman dan kondusif dengan disigap dikawal Kapolres AKBP Robin Simatupang bersama jajaran Polres Sergai. Ratusan massa aksi juga membubarkan diri secara tertib.

TERKINI
Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya Reaksi Taylor Swift saat The Tortured Poets Department Tembus 2,6 Juta Unit dalam Seminggu Disindir di Album TTPD Taylor Swift, Bagaimana Kabar Joe Alwyn Sekarang?