Fix, Roy Kiyoshi Masuk RSKO

Kamis, 14/05/2020 15:03 WIB

Jakarta, Jurnas.com- Presenter dan paranormal Roy Kiyoshi bahagia saat dirinya resmi dipindahkan Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) di Cibubur, Jakarta Timur. Pria berpenampilan nyentrik ini mengaku membutuhkan pengobatan dengan proses rehabilitasi dan bukan berada di tahanan.

"Saya memang sakit dan saya butuh pengobatan lebih lanjut," kata Roy Kiyoshi.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Vivick Tjangkung mengatakan, pemindahan Roy Kiyoshi ke RSKO usai melaksanakan proses pengungkapan dan pemahaman permasalahan (asesmen), Roy butuh untuk direhabilitasi.

"Kita hari ini sesuai dengan hasil pemeriksaan asesmen BNNK jakarta selatan, kami akhirnya harus menitipkan saudara Roy Kurniawan alias Roy Kiyoshi untuk melakukan pemeriksaan medis yang lebih mendalam di RSKO," jelas Vivick, Kamis (14/5/2020).

Vivick menegaskan, kondisi seperti Roy Kiyoshi memang menbutuhkan penanganan medis.

"Ketergantungan obat yang digunakan oleh Roy cukup tinggi dan membutuhkan pendamping yang cukup serius," tandas Vivick.

TERKINI
Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya Reaksi Taylor Swift saat The Tortured Poets Department Tembus 2,6 Juta Unit dalam Seminggu Disindir di Album TTPD Taylor Swift, Bagaimana Kabar Joe Alwyn Sekarang?