Bersandar di Mesin Printing, Seorang Buruh Tewas

Rabu, 13/05/2020 12:24 WIB

Jakarta, Jurnas.com- Kecelakaan kerja hingga tewas terjadi pada karyawan pabrik PT Avests Coninental Pack, Bekasi Barat, bernama Deden Hermawan. Korban tersengat arus listrik pada Selasa (12/5/2020).

“Jadi dugaan sementara korban meninggal dunia terkena serangan arus listrik,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Rabu (13/5/2020).

Kombes Yusri menyebut, salah satu saksi melihat korban bekerja seperti biasa pada pagi hari. Saat itu saksi lain melihat tubuh korban bersandar di mesin printing.

“Keterangan saksi di lokasi korban kerja seperti biasa dan siangnya tubuh korban bersandar di mesin printing,” ungkap Yusri.

Melihat korban tak sadarkan diri, para saksi di lokasi langsung membawanya ke rumah sakit guna mendapat perawatan. Namun, naas korban dinyatakan sudah meninggal dunia. Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan sampai saat ini masih meminta keterangan para saksi.

"Menurut saksi juga korban meninggal diduga menyentuh aliran listrik yang bocor mengalir ke bak cairan cat printing generator untuk memutar cat," tandas Yusri.

TERKINI
Genjot Penjualan di China, Toyota Gandeng Tencent Toyota Kenalkan Dua Varian Mobil Listrik untuk Pasar China Perang Epik Rebutan Kilang Anggur, Brad Pitt dan Angelina Jolie Saling Menuduh Milla Jovovich Ungkap Dirinya Pernah Jadi Baby Sitter Anak-anak Bruce Willis dan Demi Moore