Mesin Pencari Microsoft Error di China

Kamis, 24/01/2019 09:18 WIB

Beijing - Raksasa perangkat lunak Microsoft sedang menyelidiki gangguan pada mesin pencari Bing di China pada Kamis (24/1). Pengguna media sosial khawatir laman situs web asing itu diblokir oleh sensor.

Dikutip dari AFP, upaya untuk membuka bing di China telah menghasilkan pesan kesalahan (error) bagi pengguna sejak Rabu kemarin.

"Kami mengetahui laporan bahwa Bing mungkin tidak dapat diakses oleh beberapa pelanggan di China dan sedang diselidiki," kata juru bicara Microsoft dalam sebuah pernyataan.

Otoritas Komunis China mengoperasikan alat sensor online yang dikenal sebagai "Great Firewall", yang memblokir banyak situs web termasuk Facebook, Twitter dan beberapa outlet media asing.

Tetapi tidak jelas apakah Bing bergabung atau tidak dengan daftar panjang situs web terlarang, atau apakah layanan China-nya mengalami kesulitan teknis.

Great Firewall China dapat dihindari dengan menggunakan jaringan pribadi virtual (VPN), yang dapat menyembunyikan alamat IP pengguna.

Sementara saingannya Google mematikan mesin pencariannya di China pada 2010, setelah masuk dalam daftar sensor. Sementara Bing terus beroperasi di negara itu bersama dengan Skype milik Microsoft.

Di Weibo, situs media sosial mirip Twitter China, orang-orang mengeluh tentang kurangnya akses, dengan beberapa berspekulasi bahwa Bing juga telah "diblokir".

Yang lain menyuarakan ketidakpuasan mereka karena harus menggunakan Baidu, layanan pencarian domestik terbesar di Tiongkok.

"Saya tidak bisa membuka Bing, tetapi saya tidak ingin menggunakan Baidu - apa yang harus saya lakukan?" tulis seorang pengguna.

"Bing sebenarnya sudah mati, apakah ini untuk memaksaku menggunakan Baidu?" balas yang lain.

China telah memperketat pemolisian internet dalam beberapa tahun terakhir, menutup 26.000 situs web "ilegal" pada 2018, dan menghapus enam juta posting online yang mengandung konten vulgar, kata kantor berita resmi Xinhua awal bulan ini.

TERKINI
Unggah Foto Dirinya Menangis, Instagram Justin Bieber Diserbu Penggemar Gara-gara Masalah Pita Suara, Jon Bon Jovi Anggap Shania Twain Adiknya Reaksi Taylor Swift saat The Tortured Poets Department Tembus 2,6 Juta Unit dalam Seminggu Disindir di Album TTPD Taylor Swift, Bagaimana Kabar Joe Alwyn Sekarang?