Hubungan SBY dan Megawati Hambat Demokrat Bersama Jokowi

Kamis, 26/07/2018 01:03 WIB

Jakarta - Hubungan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri sebagai penghambat Demokrat bersama Presiden Jokowi.

Pengakuan itu disampaikan SBY saat jumpa pers, di kediamannya, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Rabu (25/7). Menurutnya, meski Jokowi dengan tulus mengajak Demokrat untuk bergabung ke pemerintahan, hubungannya dengan Magwati menjadi salah satu penghambat.

"Karena melihat realitas hubungan Ibu Mega sama saya belum pulih. Tapi saya pikir yang ajak Pak Jokowi dan kalau Demokrat ada di dalam, why not?" kata SBY.

SBY mengaku, Presiden Jokowi sudah beberapa kali mengajak Demokrat untuk bergabung bersama partai koalisi pemerintahan. Namun, Demokrat terpaksa mengambil sikap sebagai oposisi.

"Saya ketahui Pak Jokowi sungguh-sungguh untuk ajak Partai Demokrat dalam pemerintahan. Nampaknya memang ada hambatan bagi Demokrat untuk berada dalam koalisi Jokowi," tuturnya.

TERKINI
Kerusakan Saraf di Punggung, Britney Spears Harus Terapi Akupunktur Setiap Hari Kolabs di Lagu `Florida!!!`, Florence Welch Puji Taylor Swift Membumi di Tengah Ketenarannya Begini Reaksi Charlie Puth Disebut Taylor Swift di Album The Tortured Poets Department Megan Fox dan Machine Gun Kelly Kembali Mesra setelah Putus Tunangan