Pencarian Putra-putri Maritim Akan Dihelat

Jum'at, 08/06/2018 16:20 WIB

Jakarta - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman kembali mencari putera-puteri terbaik yang akan melanjutkan perjuangan bangsa dalam usaha mengembalikan kejayaan maritim dalam Ajang Pemilihan Putera-Puteri Maritim Indonesia tahun 2018.

Pelindung Yayasan PPMI (Putra Putri Maritim Indonesia) Laksamana TNI (Purnawirawan) Tedjo Edhy Purdijatno. SH menuturkan ajang pemilihan duta matitim ini untuk ketiga kalinya diselenggarakan oleh Yayasan PPMI. "Ini bertujuan untuk meningkatkan peran generasi muda dalam melanjutkan perjuangan bangsa Indonesia mengembalikan kejayaan Maritim Indonesia," tuturnya di Jakarta, Jumat (8/6).

Selain itu, Ianjut ia tentu saja ajang ini dimaksudkan untuk membantu pemerintah mendidik putera-puteri yang benar-benar mencintai negerinya. Hal ini sejalan dengan visi Presiden RI, Joko Widodo untuk menjadikan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia.

"Pendaftaran PPMI 2018 akan dibuka pada 8 Juni - 8 Juli mendatang. Peserta dapat melakukan pendaftaran secara mandiri untuk mengunduh berkas lamaran melalui laman resmi PPMI puteraputerimaritimindonesia.com," tambah Tedjo.

Ia menjelaskan, peserta wajib memiliki kemampuan berenang atau salah satu cabang olahraga air dan merupakan perwakilan dari daerah melalui seleksi dari tingkat provinsi dan nasional.

Setelah melewati proses pendaftaran, seleksi administrasi serta seleksi wawancara, para finalis akan menjalani proses Pendidikan dan Pelatihan yang digelar selama 10 hari di Komando Armada-l, Pondok Dayung Jakarta Utara.

"Dalam masa Pendidikan dan Pelatihan yang dimulai dari tanggal 11-21 September 2018, para finalis mendapatkan berbagai macam materi dan kegiatan pelatihan, diantaranya pelatihan ala militer, seperti baris berbaris, menembak, memanah, dan kegiatan militer Iainnya," jelasnya.

Selain pelatihan ala militer tersebut, tentu saja finalis juga mendapatkan materi kemaritiman, pariwisata, komunikasi dan informasi, pengenalan diving, public speaking, table manner, beauty class, Lingkungan Hidup, Iptek, pengelolaan sampah termasuk melakukan bakti sosial di Pulau Edam, Kepulauan Seribu.

Selain mencari pemenang utama yakni PPMI 2018, juga menyediakan juara pada sejumlah kategori a.l Juara Kategori IPTEK, Juara Kategori Favorit, Juara Kategori Wisata Maritim dan Juara Kategori Lingkungan Hidup.

Para duta tersebut nantinya akan bekerjasama dengan kepala dinas setempat untuk melakukan kegiatan-kegiatan kemaritiman. Mereka juga memberikan pelatihan kepada para warga pesisir dan memberikan pengetahuan tambahan bagaimana mengelola ikan, budidaya terumbu karang, hutan mangrove. Dan mengampanyekan penghentian penggunaan plastik, memerangi sampah-sampah plastik yang sudah menjadi persoalan serius bagi kesehatan generasi akan datang.

TERKINI
Sinergi Kementan-Kodim 1910 Malinau Tingkatkan Produksi dengan Perluas Areal Tanam Baru Kejagung Bakal Sita Aset Sandra Dewi Jika Terima Uang Korupsi Timah KPK Nonaktifkan Dua Rutan Buntut Kasus Pungli KPK Sita Rp48,5 Miliar Terkait Suap Bupati Labuhanbatu