Ronaldo Masuk Nominasi Laureus Award

Rabu, 17/01/2018 01:22 WIB

Jakarta - Cristiano Ronaldo memang gagal mempertahankan penampilan terbaiknya musim ini. Kendati demikian, hal itu tidak membuat pemain dengan panggilan CR7 itu absen dari penghargaan bergengsi.

Seperti baru-baru ini, nama Ronaldo masuk dalam Laureus Award. Berkat Ballon d`Or kelimanya, Ronaldo akan bersaing dengan beberapa olahragawan ternama dalam kategori `World Sportsman of the Year`. Adapun pesaing Ronaldo antara lain Roger Federer, Rafael Nadal, Lewis Hamilton, Mo Farah, dan Chris Froome.

"Real Madrid sebagai `Team of the Year` juga akan hadir dalam acara penyerahan penghargaan 27 Februari besok di Monaco, Prancis," tulis Soccerway.

Berdasarkan track record, Federer merupakan kampiun Australia Terbuka dan Wimbeldon. Sementara Nadal menjuarai Prancis terbuka ke-10 dan AS Terbuka.

Hamilton tahun ini merebut gelar Formula Satu keempat kalinya. Sedangkan Froome menjadi atlit ketiga yang mampu menjuarai Tour de France dan Vuelta a Espana pada tahun yang sama.

Laureus Award adalah acara penghargaan individu dan tim dari dunia olahraga. Tolak ukurnya ialah prestasi atlet selama satu tahun terakhir.

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati