Kuasai Beragam Kompetensi Kecakapan Digital, Agar Aman dan Nyaman di Internet

Sabtu, 23/09/2023 15:55 WIB

Lombok Timur, Jurnas.com – Faktor keamanan menjadi persoalan yang acap kali dilupakan oleh para pengguna internet. Padahal, dengan menguasai beragam kompetensi cakap digital pengguna dapat berinternet dengan aman dan nyaman hingga terhindar dari penipuan.

”Agar aman dan tidak menjadi korban penipuan di internet, pengguna harus menguasai cara mengakses, memanfaatkan, memahami, dan mendistribusikan beragam konten di internet,” ujar Azmy Zen dalam webinar literasi digital yang digelar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bekerja sama dengan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk komunitas pendidikan di wilayah Bali-Nusa Tenggara, Sabtu (23/9).

Influencer sekaligus penyiar radio itu menyatakan, sebuah riset menyebut setidaknya ada lima jenis penipuan di dunia digital. Yakni: penipuan berkedok hadiah (91,2 persen), pinjaman digital ilegal (74,8 persen), pengiriman tautan yang berisi malware atau virus (65,2 persen), penipuan berkedok krisis keluarga (59,8 persen), dan investasi ilegal (56 persen).

”Modusnya mulai penipuan give away artis Baim, penipuan berkedok undangan pernikahan, penipuan berkedok surat tilang, penipuan investasi like comment media sosial, penipuan berkedok undian berhadiah bank (provider), penipuan meminta data diri atau OTP pribadi,” rinci Azmy Zen.

Dalam diskusi virtual bertajuk ”Positif dan Kreatif serta Aman di Internet” itu, Azmy Zen mengingatkan, agar aman pengguna hendaknya juga tidak sembarangan membagikan data pribadi. Selain itu, gunakan VPN, buat password yang kuat dan susah ditebak, aktifkan 2 factor authentification.

”Jangan lupa enkripsi percakapan, bikin email cadangan, private browsing (incognito mode), tracker blocker, clear cookies berkala, dan hati-hati dalam otorisasi,” imbuh Azmy Zen dalam diskusi yang dipandu moderator Pingkan Maukar itu.

Sedangkan agar aman menggunakan media sosial, Azmy Zen menyarankan pengguna untuk menonton tutorial, gunakan sosmed untuk hal positif atau personal branding. ”Juga, perbanyak informasi mengenai keamanan digital, dan ikuti kursus online atau webinar,” pungkasnya.

Dari perspektif berbeda, Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lotim Mustiaji Amiruddin menambahkan, agar aman dan nyaman berinternet pengguna perlu memahami lanskap digital. Yakni, pengetahuan dasar menggunakan perangkat keras dan mengoperasikan perangkat lunak dan aplikasi.

”Mengetahui dan memahami fungsi perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan dalam mengakses dunia digital. Lalu, pengetahuan dasar sistem operasi, aplikasi, dan internet,” sebut Amiruddin di hadapan siswa berbagai sekolah menengah yang mengikuti diskusi secara nobar itu.

Sementara, menurut Kepala Bidang Pembinaan SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lotim Hairurrazak Hanafie, agar aman di internet, para siswa hendaknya mampu menghindari konten negatif, seperti melanggar kesusilaan, perjudian, penghinaan dan pencemaran nama baik, pemerasan dan pengancaman, penyebaran berita bohong, dan kebencian atau permusuhan berdasar SARA.

”Jaga etika dan etiket digital agar aman berinternet. Tata cara individu berinteraksi dengan individu lain itu harus diterapkan saat berada dunia maya. Karena etiket akan berlaku jika individu berinteraksi atau berkomunikasi dengan orang lain,” jelas Hanafie.

Untuk diketahui, webinar literasi digital pada lingkup komunitas merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam program Indonesia #MakinCakapDigital (IMCD). IMCD diinisiasi Kemenkominfo untuk memberikan literasi digital kepada 50 juta orang masyarakat Indonesia hingga 2024.

Tahun ini, program #literasidigitalkominfo dilaksanakan sejak 27 Januari 2023. Berkolaborasi dengan Siber Kreasi dan 18 mitra jejaring, program ini membidik segmen pendidikan dan segmen kelompok masyarakat sebagai peserta.

Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan dan info literasi digital dapat diakses melalui media sosial Instagram @literasidigitalkominfo, Facebook Fan Page dan Kanal YouTube Literasi Digital Kominfo serta website info.literasidigital.id.

TERKINI
Zayn Malik Gugup Gelar Konser Solo Pertama Kali Sejak Keluar dari One Direction Gosip Perceraian dengan Ben Affleck, Jennifer Lopez Semangat Latihan Tari Jelang Konser Karpet Merah Festival Film Cannes 2024, Selena Gomez Tampil Glamor dengan Gaun Monokrom Kejutan Eras Tour Ke-89 di Swedia, Taylor Swift Bawakan Tiga Lagu dari Album `1989`