Panglima TNI: Pengamanan 2023 Jadi Kunci Suksesnya Pemilu 2024

Kamis, 02/02/2023 20:59 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono telah menginstruksikan jajarannya untuk mengamankan persiapan Pemilu 2024.

Menurut dia, pengamanan pada 2023 menjadi kunci suksesnya kontestasi politik 2024.

"Saat ini sedang kita sampaikan kepada seluruh jajaran untuk persiapan tadi. Persiapan karena memang untuk menuju 2024 ini kuncinya di 2023," kata Yudo di Gedung DPR RI Jakarta, Kamis (2/2).

Tak hanya itu, Yudo juga telah meminta para prajurit TNI untuk netral dan tidak terlibat politik praktis. Dia bahkan meminta prajurit yang dikirim ke Papua untuk pengamanan pelaksanaan Pemilu 2024 memiliki prosedur tetap (protap) yang sama.

"Bagaimana keamanan Papua kita jamin sehingga Pemilu 2024 bisa berjalan dengan aman di sana," kata dia.

Yudo kembali menegaskan jajarannya telah mendiskusikan pengamanan Pemilu 2024 sudah berjalan tahun ini. Dia meminta prajurit bekerja keras menyukseskan Pemilu 2024.

"Dan ini sudah kita bicarakan dimulai tahun 2023 ini harus kita tuntaskan," tandasnya.

 

TERKINI
Terinspirasi Lagu Taylor Swift di TTPD, Charlie Puth Segera Rilis Single `Hero` Tak Mau Punya Anak, Sofia Vergara Lebih Siap Jadi Nenek Supri FX Cerita Kisah Cinta dengan Istri Lewat Single Tetaplah Dalam Pelukanku Raih Nominasi Aktor Terbaik di La La Land, Ryan Gosling Akui Sebuah Penyesalan