Aguerro Tempel Costa di Puncak Top Skor Sementara

Sabtu, 26/11/2016 22:30 WIB

Lancashire - Bermain di kandang Burnley, membuat anak-anak asuh Pep Guardiola tetap bermain menyerang. Dua gol yang dilesakkan Sergio Aguerro pada menit ke-36 dan menit ke-58 mengantarkan City menyudahi perlawanan Burnley 1-2. Dua gol Aguerro membuatnya menempel Diego Costa sebagai top skor sementara liga primer Inggris dengan torehan sepuluh gol.

Setidaknya, saat ini Manchester City kembali ke puncak klasemen sementara dengan 30 poin berkat kemenangan di Tur Moor Stadium, markas Burnley pada Sabtu (26/11) waktu setempat. Menurut Fernandinho, gelandang bertahan Manchester City, bahwa ia mulai terkesan dengan pola permainan yang ditampilkan oleh City. Bukan tidak mungkin, kata gelandang asal Brasil itu, City bisa mendapatkan gelar jika bermain baik seperti yang ditampilkan malam itu.

"Saya pikir itu adalah semangat yang Anda butuhkan. Jika Anda ingin menjadi juara, Anda harus bermain di pertandingan seperti ini," tukas pemain 31 tahun itu.

Sebelumnya, tutur Fernandinho, mereka menganalisis bahwa akan ada permainan yang menguras fisik. Dia melihat juga bahwa Burnley bermain dengan mengumpan bola-bola panjang, sama ketika para pemain Burnley itu mencetak gol pertamanya pada babak pertama.

"Namun, kita membaliknya dan untungnya kami mencetak dua gol dan menang hari ini," jelas Fernandinho usai permainan, seperti dikutip dari telegraph.[]

TERKINI
Travis Kelce Bingung dengan Tuduhan Jana Kramer `Selalu Mabuk dan Suka Perhatian` Heboh Mandi dengan 9 Kg Garam, Jessica Biel Berbagi Rahasia di Balik Persiapan Met Gala 2024 Biaya Menikah Mahal, Kate Hudson Ogah Pakai Jasa Wedding Planner Pacaran dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Suka Mabuk dan Mencintai Perhatian