https://www.jurnas.com/images/img/conf-Jurnas_11.jpg
Beranda News Ekonomi Ototekno Gaya Hidup Hiburan Olahraga Humanika Warta MPR Kabar Desa Terkini

Berbayar, 1500 Tiket Balkonjazz Festival Sold Out

Syafira | Sabtu, 14/05/2022 06:45 WIB

Berbeda dengan tahun sebelumnya, tiket Balkonjazz Festival kali ini berbayar. Ini penjelasannya.  Bakkar Wibowo, founder Balkonjazz Festival sekaligus promotor dari Sinergi Live. (Foto: Jurnas/Ist).

Magelang, Jurnas.com- Setelah 2 tahun fakum akibat Pandemi Covid-19, Balkonjazz Festival 2022 kembali digelar hari ini, Sabtu (14/5/2022) di Gasblock Balkondes PGN Karangrejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Musisi tanah air akan tampil menghibur di tengah desa di sekeliling Candi Borobudur, diantaranya Kahitna, Pamungkas, Rendy Pandugo, Adhitia Sofyan, Dere, Juicy Luicy, Raissa Anggaini, Coldiac, & Megantoro.

Berbeda dengan gelaran tahun 2019, kali ini Balkonjazz Festival tidak lagi menggratiskan tiket masuk. Ditemui saat jumpa pers di Gasblock Balkondes PGN Karangrejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Jum`at (13/5), Bakkar Wibowo, founder Balkonjazz Festival sekaligus promotor dari Sinergi Live menjelaskan alasannya.

"Awalnya konsep Balkonjazz 2022 ini gratis seperti tahun 2019. Tapi setelah berdiskusi dengan Satgas Covid setempat, demi meminimalisir hal yang tidak diinginkan maka dapat saran agar ini dibuat harga tiketnya," jelas Bakkar Wibowo di lokasi.

Baca juga :
Senyum Manis Warga Desa di Balkonjazz Festival 2022, Sampai Bertemu Lagi

"Tapi kalau nanti ada warga lokal yang masuk dari sisi lain panggung ya gak apa. Ya karena tempatnya terbuka seperti ini. Kaya nonton motogp di Mandalika," sambungnya.

Baca juga :
Bakkar Wibowo Sosok Penting Kesuksesan Balkonjazz yang Hidupkan Ekonomi Desa

Sekitar 1500 tiket telah terjual habis alias sold out. Tiket dijual mulai dari harga 150 ribu rupiah hingga 700 ribu rupiah."Tiket sudah habis, tapi masih ada aja yang tanya," ucap Bakkar.

Meski tidak digratiskan, Balkonjazz Festival 2022 tetap membawa misi dan visi untuk meningkatkan ekonomi warga sekitar. Hadirnya pasar Balkon menjadi salah satu cara untuk memajukan ekonomi warga sekitar.

Baca juga :
Penonton Rela Kehujanan, Penyelenggara Balkonjazz Festival 2022 Panggil Pawang

"Pasar Balkon tetap ada. Warga sekitar kami siapkan dan gratis kalau mau menjual produk mereka. Nantinya, juga ada ojek dari depan ke lokasi Balkonjazz dengan harga 10 ribu rupiah," terangnya.

“Artinya kebahagiaan yang didapat dari para pengunjung dan penonton festival itu juga menjadi bagian yang terintegrasi dengan kebahagiaan yang diraih oleh masyarakat lokal,” tutup Bakkar.

(Syafira)
KEYWORD :

Balkonjazz Festival Bakkar Wibowo Tiket Berbayar