Kamis, 25/04/2024 11:56 WIB

Jasa Raharja Gelar "JR Merdeka Peduli, Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh"

PT Jasa Raharja menggelar JR Merdeka Peduli Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh, dengan membagikan 3.000 paket sembako dan nasi bungkus secara serentak di berbagai lokasi seluruh Indonesia.

Direktur Hubungan Kelembagaan PT Jasa Raharja Munadi Herlambang membagikan paket sembako ke penjaga perlintasan kereta api di daerah Pasar Minggu.

Jakarta, Jurnas.Com - Dalam rangka memperingati HUT ke-76 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, PT Jasa Raharja menggelar JR Merdeka Peduli Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh, dengan membagikan 3.000 paket sembako dan nasi bungkus secara serentak di berbagai lokasi seluruh Indonesia.

Paket sembako dibagikan kepada masyarakat di sekitar Kantor Jasa Raharja di seluruh Indonesia sedangkan paket nasi bungkus dan APD diberikan kepada kru angkutan AKAP di Terminal serta Traffic Hero dan ASK/Pengemudi Ojol.

Di Jabodetabek, pembagian paket berupa nasi bungkus dan APD sebanyak 1.550 paket difokuskan di enam titik, yakni Terminal Bekasi, Terminal Kalideres, traffic hero & ASK/Pengemudi Ojol di Pasar Minggu, Terminal Tangerang, Terminal Baranangsiang Bogor, dan Terminal Pulogebang.

Direktur Hubungan Kelembagaan PT Jasa Raharja Munadi Herlambang bersama Kepala Divisi Kelembagaan dan Strategi Korporasi PT Jasa Raharja Radito Risangadi secara langsung membagikan paket sembako di dua titik yakni di perlintasan kereta api dan pangkalan ojol Pasar Minggu, Jakarta, Selasa (17/8).

“Tanggal 17 Agustus 2021, segenap rakyat Indonesia memperingati hari bersejarah dan momentum bersatunya seluruh rakyat dalam bingkai satu negara bernama Republik Indonesia. Jasa Raharja juga ingin membagikan makna kemerdekaan ini kepada para traffic hero, yang telah berjasa memberikan kemerdekaan dan keselamatan berlalu lintas. Kami memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada mereka,” jelas Munadi Herlambang di perlintasan kereta api Pasar Minggu, Jakarta.

Pada kesempatan tersebut, Munadi Herlambang juga mengimbau kepada masyarakat dan para pengemudi untuk dapat mematuhi aturan lalu lintas.

“Pada kesempatan ini, saya berpesan agar para pengemudi baik kendaraan pribadi maupun umum untuk tertib berlalu lintas agar kita semua dapat mengisi kemerdekaan Republik Indonesia secara maksimal, Merdeka dapat diartikan bahwa kita terhindari dari risiko kecelakaan pada saat menggunakan jalan karena seluruh aspek berlalu lintas telah memenuhi pronsip berkeselamatan,” tegas dia.

Lebih lanjut Munadi Herlambang menjelaskan, program JR Merdeka Peduli merupakan salah satu bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Jasa Raharja.

"Sebagai BUMN penyelenggara Program Perlindungan Dasar Kecelakaan Penumpang Umum dan Lalu Lintas Jalan, PT Jasa Raharja senantiasa berperan aktif meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) seperti pemberian bantuan sosial dan vaksinasi di seluruh Indonesia,” kata Munadi Herlambang.

Program JR Merdeka Peduli Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh dilakukan di 29 Kantor Cabang Jasa Raharja yang tersebar di seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

KEYWORD :

Jasa Raharja Paket Sembako Munadi Herlambang




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :