Jum'at, 26/04/2024 04:15 WIB

Dikasih Tabung Oksigen, Anies Baswedan Apresiasi Polda Metro Jaya

Anies Baswedan mengapresiasi apa yang telah dilakukan Polda Metro terkait tabung oksigen.

Gubernur DKI bersama Kapolda Metro dan Pangdam Jaya proses penyerahan tabung oksigen. (Foto ; Jurnas/Ira).

Jakarta, Jurnas.com- Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menerima 138 tabung oksigen dari Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran untuk digunakan pasien Covid-19 di wilayah DKI Jakarta yang tengah menjalani isolasi mandiri.

Anies mengungkapkan apresiasi terdalam untuk jajaran kepolisian yang berhasil menemukan kasus importir tabung oksigen dan dimanfaatkan untuk warga yang membutuhkan.

"Oleh karenanya dengan Polda Metro yang berhasil menemukan kasus yang mana ada fasilitas tabung yang bisa dimanfaatkan untuk warga Jakarta, kita sangat sambut baik, kita apresiasi dan ucap terima kasih," ujar Anies di Monas, Jakarta Pusat, Selasa (27/7/2021).

Lebih lanjut, Anies menyebut ratusan tabung oksigen tersebut akan dibagikan ke masyarakat yang sedang isolasi mandiri di rumah serta beberapa fasilitas  kesehatan.

"Terkait dengan tabung oksigen, kami akan memanfaatkannya untuk fasilitas kesehatan di Jakarta, karena kita semua di Jakarta menyadari bahwa kebutuhan oksigen cukup tinggi," terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Anies juga meminta kepada masyarakat untuk tidak menjadi penjahat kemanusiaan dengan menimbun atau melakukan importir tabung oksigen hingga obat-obatan.

"Jangan sekali-sekali menjadi penjahat kemanusiaan disaat kita sedang menangani pandemi Covid-19. Diharapkan, kedepan tidak ada lagi yang main-main. Kami harap mereka sadar bahwa tindakan (importasi) ini memalukan, penyelundup ini memalukan," tukasnya.

KEYWORD :

Anies Baswedan Kapolda Metro Tabung Oksigen




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :