Jum'at, 19/04/2024 05:49 WIB

Senat AS Sahkan UU Larang Impor Produk dari Xinjiang

Ini merupakan upaya terbaru Washington untuk menghukum Beijing, atas apa yang dikatakan pejabat AS sebagai genosida berkelanjutan terhadap Uyghur dan kelompok Muslim lainnya.

Xinjiang, China (Foto: War on the Rock)

Washington, Jurnas.com - Senat Amerika Serikat (AS) mengesahkan undang-undang yang melarang impor produk dari wilayah Xinjiang, China, pada Kamis (15/7).

Ini merupakan upaya terbaru Washington untuk menghukum Beijing, atas apa yang dikatakan pejabat AS sebagai genosida berkelanjutan terhadap Uyghur dan kelompok Muslim lainnya.

Undang-Undang Pencegahan Kerja Paksa Uyghur akan menciptakan "praduga yang dapat dibantah", dengan asumsi barang-barang yang diproduksi di Xinjiang dibuat dengan kerja paksa. Dan oleh karena itu dilarang berdasarkan Undang-Undang Tarif 1930, kecuali dinyatakan lain oleh otoritas AS.

Disahkan dengan persetujuan bulat, tindakan bipartisan akan mengalihkan beban pembuktian kepada importir. Aturan saat ini melarang barang jika ada bukti yang masuk akal tentang kerja paksa.

RUU itu juga harus melewati Dewan Perwakilan Rakyat sebelum dapat dikirim ke Gedung Putih untuk ditandatangani Presiden Joe Biden menjadi undang-undang. Tidak segera jelas kapan itu mungkin terjadi.

"Kami tidak akan menutup mata terhadap kejahatan PKC terhadap kemanusiaan yang sedang berlangsung, dan kami tidak akan membiarkan perusahaan mendapatkan keuntungan dari pelanggaran yang mengerikan itu," kata Senator Republik Marco Rubio dikutip dari Reuters.

Sejumlah politisi Demokrat dan Republik berharap UU itu mendapatkan dukungan kuat di DPR, mencatat bahwa DPR menyetujui tindakan serupa hampir dengan suara bulat tahun lalu.

Sebagaimana diketahui, Biden mengeluarkan peringatan bagi mereka yang melanggar hukum AS, bahkan secara tidak langsung dengan jaringan pengawasan di Xinjiang.

KEYWORD :

China Xinjiang Amerika Serikat Kerja Paksa




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :