Sabtu, 20/04/2024 12:25 WIB

Pimpinan DPR Pecah Soal Demo Tuntut Ahok

Pimpinan DPR terbelah terkait rencana demo besar-besaran oleh sejumlah elemen masyarakat dan Ormas Islam di tanah air pada Jumat (4/11).

Pimpinan DPR RI

Jakarta - Pimpinan DPR terbelah terkait rencana demo besar-besaran oleh sejumlah elemen masyarakat dan Ormas Islam di tanah air pada Jumat (4/11).

Ketua DPR Ade Komaruddin (Akom) berbeda pendapat dengan pimpinan DPR lainnya, yakni Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah terkait demo tuntutan kasus dugaan penistaan agama yang menyeret Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Sebaiknya seluruh elit politik menahan diri terhadap ini, terlebih saya sebagai Ketua DPR dan anggota DPR, kita masuk ke sini karena kita percaya demokrasi," kata A‎kom, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (1/11).

Hal itu menanggapi rencana Fadli Zon dan Fahri Hamzah akan ikut turun saat demo tuntutan proses penegakkan hukum terkait kasus Ahok soal Alquran surat Almaidah 51.

Menurutnya, anggota dewan apalagi pimpinan DPR tidak layak untuk turun demo ke jalan. Sebab, DPR sebagai lembaga legislatif sudah memiliki wadah untuk menyampaikan aspirasi rakyat.

"Perjuangkan kepentinggan rakyat bisa melalui lembaga ini (DPR). Anggota DPR sudah punya saluran sendiri sehingga perjuangkan saja itu melalui lembaga ini," tegasnya.

KEYWORD :

Pilkada DKI Jakarta Pilgub DKI Jakarta Ahok Alquran DPR Polri Demo Tuntut Ahok Jurnas.com




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :