Sabtu, 20/04/2024 21:11 WIB

Seharian Ini, IHSG Bertahan di Zona Hijau

Transaksi perdagangan mencapai Rp15,5 triliun dari 30,7 miliar lembar saham yang diperdagangkan

Ilustrasi IHSG

Jakarta, Jurnas.com - Penutupan perdagangan pada Kamis (25/2/2021) petang, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih lanjutkan tren penguatan di zona hijau.

Petang ini, IHSG ditutup naik 38,59 poin atau 0,62%ke 6.289.

Sebanyak 289 saham menguat, 190 saham melemah dan 161 saham stagnan.

Transaksi perdagangan mencapai Rp15,5 triliun dari 30,7 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 1,82 poin atau 0,19% ke 952,54 dan indeks JII naik 4,78 poin atau 0,76% ke 634,51.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Bank Ganesha Tbk (BGTG) naik Rp45 atau 34,62% ke Rp175, saham PT Bank Artha Graha Internasional Tbk (INPC) naik Rp43 atau 34,40% ke Rp168 dan saham PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) naik Rp145 atau 23,39% ke Rp765.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Sumber Global Energy Tbk (SGER) turun Rp35 atau atau 6,80% ke Rp480, saham PT Diagnos Laboratorium Utama Tbk (DGNS) turun Rp50 atau 6,62% ke Rp705 dan saham PT Alfa Energi Invesyama Tbk (FIRE) turun Rp55 atau 6,47% ke Rp795.

KEYWORD :

IHSG Indeks Perdagangan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :