Jum'at, 19/04/2024 14:27 WIB

BKKBN: GenRe Harus Jadi Contoh Keluarga Berencana

Salah satu faktor yang menjadi sumber stunting adalah menikah di bawah umur. 

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Hasto Wardoyo pada acara Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas (ADU JAK) GenRe Indonesia 2020 yang digelar secara virtual, Senin (23/11).

Jakarta, Jurnas.com - Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Hasto Wardoyo mengatakan, Generasi Berencana (GenRe) memiliki peran penting dalam mencegah ternjadinya stunting di masyarakat.

Hal itu disampaikan usai melantik dan mengukuhkan kepengurusan baru GenRe Indonesia periode 2020-2020 yang digelar secara virtual karena pandemi virus corona (COVID-19), Senin (23/11).

"Pesanku, GenRe tidak hanya menjadi duta tapi juga menjadi contoh dalam keluarga berencana, seperti mencegah terjadinya stunting," ujar mantan Bupati Kulon Progo itu.

Menurut Hasto, salah satu faktor yang menjadi sumber stunting adalah menikah di bawah umur. Karena itu, ia berpesan kepada GenRe agar tidak menikah kurang dari 21 tahun untuk perempuan dan kurang dari 25 tahun untuk laki-laki.

"Inilah yang sumber stunting jika menikah masih di usia terlalu muda," ujarnya.

Hasto mengingatkan bahwa usia pernikah bagi perempaun sangat menentukan kualitas bayi yang akan dilahirkan. Sedangkan laki-laki sebagai pemimpin dalam rumah tangga juga harus mempunyai kelebihan sebelum memutuskan untuk menikah.

"Pemimpin harus punya kelebihan, seperti kesiapan usia, fisik dan fundamentalnya harus lebih baik, finasial harus lebih baik, moral harus lebih baik, emosinya harus lebih tertatah, kemampuan intraksi sosial, interpersonal, keterampilan hidup, dan kesipan intelektual," kata Hasto.

BKKBN kembali menggelar kegiatan Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreatifitas GenRe Indonesia 2020 pada Senin (23/11), yang menghadirkan  68 finalis Duta GenRe dari 34 provinsi.

Ajang ini secara khusus digelar BKKBN setiap tahun karena generasi muda dinilai bagian penting dari penduduk Indonesia. Khusus tahun ini, ajang ini digelar secara virtual untuk menghidari penyebaran COVID-19.

 

KEYWORD :

BKKBN Generasi Keluarga Berencana Keluarga Berencana Hasto Wardoyo




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :