Selasa, 16/04/2024 17:49 WIB

Pro Kesejahteraan Guru, Ratusan Guru Honerer Lingga Apresiasi Kebijakan Isdianto

Isdianto juga menyampaikan kabar gembira kepada seluruh guru honorer, bahwa di tahun 2020 selain ada kenaikan gaji, PTK non ASN akan diberikan insentif sebesar 5 persen dari gaji dan akan diberlakukan mulai pada tanggal 1 Juli 2020 dan juga adanya gaji ke 13 full senilai satu bulan gaji

Isdianto (Istimewa)

Lingga, Jurnas.com - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau terus berupaya melakukan pengembangan dan penyiapan SDM yang unggul dan hebat, salah satunya yakni dengan meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah.

Demikian disampaikan Plt. Gubernur Kepri, H. Isdianto, dalam acara Penandatanganan dan Perjanjian Kerja Pendidik dan Tenaga Kependidikan Non ASN di aula SMKN 1 Singkep, Jl. Gerges Desa Batu Berdaun, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Rabu (29/01).

"Saya menggantungkan harapan saya  kepada semua bapak ibu guru yang hadir, untuk terus mendidik anak-anak kita agar menjadi generasi yang hebat, berkualitas dan unggul, sehingga 10 tahun ke depan Kepri bisa menjadi pesaing-pesaing provinsi besar di indonesia," kata Isdianto.

Selain itu, Isdianto yang juga bakal calon Gubernur Kepri ini menegaskan, ada tiga sektor yang harus ditekankan dalam meningkatkan SDM anak didik, yaitu sektor Pariwisata Pertanian dan kelautan.

"Kita berharap tiga sektor tersebut nantinya mampu dikelola anak-anak kita sendiri di Kepri khususnya di Kabupaten lingga, bukan dari orang-orang luar, saat ini kita masih melihat sektor tertentu masih di kuasai pihak luar," katanya.

Pada kesempatan itu, Isdianto juga menyampaikan kabar gembira kepada seluruh guru honorer, bahwa di tahun 2020 selain ada kenaikan gaji, PTK non ASN akan diberikan insentif sebesar 5 persen dari gaji dan akan diberlakukan mulai pada tanggal 1 Juli 2020 dan juga adanya gaji ke 13 full senilai satu bulan gaji.

"Ini baru langkah awal, semoga ada langkah selanjutnya yang bisa meningkatkan kesejahteraan para guru-guru kita di Kepri, khususnya di Kabupaten Lingga," harapnya.

Sementara itu, salah seorang guru honorer di SMAN 1 Kepulauan Posek, Kabupaten Lingga Dian Syafitri mengaku sangat gembira dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Plt. Gubernur Isdianto terkait adanya Insentif dan gaji ke 13 full tersebut.

"Ini merupakan kabar gembira buat kami, kami sebagai guru non ASN merasa diperhatikan oleh beliau, semoga ini menambah manfaat buat para guru," ujar Dian.

Guru honorer di Kepulauan Posek ini juga berharap, kedepan pemeritah provinsi khususnya Plt. Gubernur Isdianto terus memperjuangkan kesejahteraan guru non ASN.

Terkait majunya Isdianto di Pilgub Kepri 2020 mendatang, Dian menyatakan dukungannya kepada Isdianto untuk kembali memimpin Kepri.

"Kami berharap dan berdoa semoga besok pak Isdianto kembali memimpin Kepri, karena perjuangan dan perhatian beliau kepada para guru honorer seperti kami ini sangat luar biasa," tegas Dian.

KEYWORD :

Isdianto Kepri Guru




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :