Sabtu, 20/04/2024 06:43 WIB

LPJ Diterima, Cak Imin Minta Maaf Gagal Jadi Cawapres

Yang perlu saya minta maaf, ada yang sedikit gagal, gagal menjadi calon wakil presiden.

Ketum DPP PKB Muhaimin Iskandar

Denpasar, Jurnas.com - Para peserta Muktamar PKB secara bulat menerima Laporan Pertanggungjawaban atau LPJ DPP PKB pimpinan Abdul Muhaimin Iskandar periode 2014-2019 di Nusa Dua, Bali, Selasa (20/8/2019) malam.

Setelah LPJ diterima, para peserta muktamar PKB dari seluruh Indonesia kemudian secara aklamasi menetapkan Cak Imin menjadi Ketua Umum DPP PKB 2019-2024.

Dalam LPJ itu, Cak Imin sempat menyinggung terkait proses politik Pilpres 2019, dimana ia merasa gagal menjadi calon wakil presiden (cawapres).

Kata Cak Imin, ketika pencalonan, seluruh kader PKB telah bergerak mendorongnya agar menjadi Cawapres lewat program posko Cinta Cak Imin.

"Yang perlu saya minta maaf, ada yang sedikit gagal, gagal menjadi calon wakil presiden," kata Cak Imin saat sidang dalam Muktamar V PKB di Nusa Dua, Bal pada Selasa malam.

Kendati demikian, Cak Imin menegaskan bahwa kerja keras kader PKB tidak pernah sia-sia. Ia pun mengakui tidak sedikit kader PKB yang kecewa karena dirinya gagal menjadi cawapres.

Yang pasti, lanjut Cak Imin, PKB tetap tidak merugi karena Maruf Amin menjadi cawapres dan berhasil memenangkan Pilpres 2019 bersama Joko Widodo.

"Tidak gagal sepenuhnya karena yang berhasil kita jadikan calon wakil presiden dan menjadi wakil presiden terpilih adalah pendiri PKB, KH Maruf Amin," tegasnya.

Cak Imin mengaku ikhlas menyerahkan kursi cawapres kepada Maruf dan bersyukur Ketua MUI nonaktif itu akhirnya terpilih menjadi wakil presiden. 

"Ya kalau sudah ada seniornya ya sudah junior mengalah dulu. Kalau kita beri kesempatan kepada pendiri PKB Kyai Maruf Amin, akhirnya alhamdulillah bukan saja menjadi bakal calon dan calon wakil presiden, alhamdulillah terpilih menjadi calon presiden 2019-2024," tegas Cak Imin.

Ia meminta kader PKB menjaga pemerintahan Jokowi-Maruf sekaligus mengamankan suara untuk Pemilu 2024.

"Harapan yang telah kita berikan kepada masyarakat terutama pemilih PKB harus tetap menyala dan mari kita rebut kembali 2024," tuntas Cak Imin, Ketua Umum DPP PKB terpilih 2019-2024.

KEYWORD :

Muhaimin Iskandar Cawapres Muktamar PKB




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :