Sabtu, 20/04/2024 09:45 WIB

Kisah Jibril Jelaskan Neraka kepada Nabi Muhammad SAW

Api neraka itu ada 7 pintu, jarak antar pintu sejauh 70 tahun, dan tiap pintu panasnya 70 kali dari pintu yg lain

Ilustrasi siksaan api neraka

Jakarta, Jurnas.com - Suatu ketika Malaikat Jibril menjumpai Nabi Muhammad SAW. Dalam pertemuan itu, wajah Jibril tidak seperti biasanya. Melihat muka Jibril, maka Nabi Muhammad bertanya.

" Mengapa aku melihat kau berubah muka (wajah)?"

Jibril menjawabnya. "Ya (Nabi) Muhammad, aku datang kepadamu di saat Allah menyuruh supaya dikobarkan penyalaan api neraka, maka tidak layak bagi orang yang mengetahui bahwa neraka Jahannam itu benar, siksa kubur itu benar, dan siksa Allah itu terbesar untuk bersuka-suka sebelum ia merasa aman daripadanya" .

Mendapat kabar itu, Rasullah kembali bertanya. " Ya Jibril, jelaskan padaku sifat Jahannam" .

Jibril menjelaskan, "Ketika Allah menjadikan Jahanam, maka dinyalakan selama 1000 tahun,  sehingga merah. Kemudian dilanjutkan 1000 tahun sehingga putih. Kemudian 1000 tahun lagi,  sehingga hitam. Lalu menjadi hitam gelap, tidak pernah padam nyala dan baranya."

"Demi Allah, andaikan terbuka sebesar lubang jarum niscaya akan dapat membakar semua penduduk dunia karena panasnya. Demi Allah, andaikan satu baju ahli neraka itu digantung di antara langit dan bumi niscaya akan mati penduduk bumi karena panas dan basinya," ujar Jibril.

Api neraka itu ada 7 pintu, jarak antar pintu sejauh 70 tahun, dan tiap pintu panasnya 70 kali dari pintu yg lain" .

Hadist Qudsi menjelaskan, "bagaimana kamu masih boleh melakukan maksiat sedangkan kamu tak dapat bertahan dengan panasnya terik matahariKu. Tahukah kamu bahwa neraka jahanamKu itu: mempunyai 7 tingkat.

HR Bukhari Muslim mengabarkan, "api yang ada sekarang ini, yang digunakan bani Adam untuk membakar hanyalah 1/70 dari api neraka jahannam" (HR. Bukhari-Muslim). Kemudian dalam Surah Al Furqan ayat 11 menjelaskan, "Apabila neraka itu melihat mereka dari tempat yang jauh, mereka akan mendengar kegeraman dan suara nyalanya."

Kemudian pada surah Al Mulk ayat 7 tertulis,"apabila mereka dilemparkan ke dalamnya, mereka mendengar suara neraka yang mengerikan, sedang neraka itu menggelegak, hampir-hampir (neraka) itu terpecah lantaran marah."

Dari gambar soal neraka, agar kita selalu ingat dan bersungguh agar tidak masuk ke dalam penghuni jahannam. Amin.

KEYWORD :

Hikmah Ramadan Pintu Neraka Ahli Ibadah Jibril Nabi Muhammad




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :