Sabtu, 20/04/2024 02:31 WIB

Bioskop Dipastikan Berlimpah Penonton Tahun 2019

Semakin beragam tema film semakin kreatif kerja sineas di balik layar dan penikmat film pun semakin jeli membidik para sineas.

Ilustrasi film Dilan yang akan tayang tahun ini (Foto: Max Picture)

Jakarta - Tahun 2018 penonton bioskop dimanjakan dengan beragam genre film. Mulai dari super hero, action, horor hingga drama musikal. Tidak hanya film-film Hollywood, film tanah air pun layak diacungi jempol.

Belasan film berhasil menyedot jutaan penonton. Lalu, apakah 2019 bioskop masih menjadi tempat favorit untuk dinanti? Sudah pasti. Bahkan dipastikan jumlahnya akan makin berlimpah dibandingkan 2018.

Film super hero Amerika menjadi satu alasanya. Bagaimana tidak, penyuka genre film ini akan rela antre panjang untuk Hellboy yang akan tayang Januari ini. Versi terbaru Hellboy yang disutradarai Neil Marshall akan berbeda cerita dengan film berjudul sama yang tayang 2004. X-Men:Dark Phoenix akan tayang Februari, Captain Marvel pada Maret dan Avengers 4 yang hingga kini belum diberi judul pasti rencananya tayang Mei mendatang. Sedangkan penggemar film Spiderman, Columbia Pictures dan Marvel Studios akan memproduksi The Spiderman : Homecoming2.

Bagaimana dengan super hero tanah air? Setelah sukses meraup 1.552.014 penonton pada 2018, film besutan Angga D Sasongko Wiro Sableng : Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 masih ditunggu sekuelnya. Yang pasti tahun 2019 akan ada super hero Indonesia Gundala garapan Joko Anwar atau legenda Si Buta Dari Gua Hantu yang dihidupkan kembali Timo Tjahjanto.

Drama komedi Milly & Mamet : Ini Bukan Cinta & Rangga yang mulai diputar di bioskop 20 Desember 2018 juga masih menghiasi layar lebar dengan meraup lebih dari 1,5 juta penonton dan bersaing dengan film Keluarga Cemara yang sudah meraih lebih dari 1 juta penonton dan film yang diambil dari video game buatan Digital Happiness Bandung, Dread Out dengan 700 ribuan penonton. Keduanya tayang sejak 3 Januari.

Sukses Dilan 1990 di awal 2018 akan diikuti sekuelnya Dilan 1991 yang rencananya akan tayang 28 Februari. Apakah Dilan 1991 akan mampu melampaui 6 juta penonton ? kita tunggu akting pasangan favorit IMAA 2018 Iqbal dan Vanessa. Kemampuan akting Iqbal layak diperhitungkan, setelah mendapatkan piala Asian Stars : Up Next Awards di Macau. Tahun ini Iqbal juga akan membuat fansnya lebih histeris dengan film epik dari novel Pramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia.

Pemain langganan Piala Citra seperti Reza Rahardian dapat disaksikan melalui sekuel My Stupid Boss, masih berpasangan dengan BCL. Sementara penggemar sinetron Preman Pensiun dapat memanjakan matanya melalui film layar lebar berjudul sama.

Yang menunggu film horor atau komedi pun jangan galau, karena horor dan komedi Indonesia sudah kian cerdas penggarapannya. Dan pengagum pebulutangkis Susi Susanti akan ada film biopic Susi meramaikan perfilman tanah air.

Semakin beragam tema film semakin kreatif kerja sineas di balik layar. Penikmat film pun semakin jeli membidik para sineas. Tidak melulu artis atau sutradaranya saja. Penata musik, kostum, kamera, artistik dan kru lainnya pun mulai dikenal banyak pengunjung bioskop. Kerja keras mereka pun mulai dihargai dengan tidak menonton film bajakan.

Sudah punya rencana nonton film apa Anda weekend nanti?

 

KEYWORD :

Film Indonesia Film Bioskop Sineas Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :