Selasa, 23/04/2024 14:33 WIB

Israel Nyatakan Dukung Teroris Suriah

Ayelet Shaked mengatakan penarikan pasukan AS dari Suriah tidak membantu Israel dan justru memperkuat Turki
 

Menteri Kehakiman Israel Ayelet Shaked (Foto: MINA New)

Yerusalem  - Menteri Kehakiman Turki, Ayelet Shaked mengeluarkan pernyataan kontroversial untuk menggagalkan operasi anti-teror yang rencananya akan berlangsung di Suriah.

"Saya berharap mereka (Kurdi) akan menang dalam pertempuran melawan Turki," kata Shaked seperti dilansir oleh Jerusalem Post, merujuk pada operasi kontra teror Turki terhadap teroris PKK / PYD / YPG di wilayah timur Sungai Eufrat di Suriah.

"Saya berharap komunitas internasional akan mencegah Turki membantai Kurdi," sambungnya.

Shaked juga mengatakan, penarikan pasukan Amerika Serikat (AS) dari Suriah tidak membantu rekannya, Israel dan justru makin memperkuat Turki, sekutu dekat Iran.

Pekan lalu, Presiden AS Donald Trump menginstruksikan seluruh pasukan AS di Suriah mundur dari negara itu, karena kekalahan Islamic State Iraq and Syria adalah satu-satunya alasan AS menempatkan pasukannya di Suriah.

Sebagai informasi, pada 2015, Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu mengangkat Shaked sebagai menteri kehakiman.

KEYWORD :

Israel Teroris Israel Teroris Israel Teroris Perang Suriah Amerika Serikat Turki




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :