Kamis, 25/04/2024 08:12 WIB

Telusuri Dugaan Suap, Mendes Eko Kumpulkan Pejabat Kemendesa

Menteri Desa PDTT Eko Sandjojo mengumpulkan jajaran pejabatnya pasca penangkapan Sugito

Menteri Desa

Jakarta – Usai penetapan Inspektur Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendesa PDTT) Sugito sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Menteri Desa PDTT Eko Sandjojo mengumpulkan jajaran pejabatnya Sabtu (27/5) malam.

Menteri Eko menjelaskan hal itu dilakukan untuk mengumpulkan informasi terkait kasus dugaan suap predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang menimpa kementeriannya.

“Iya, habis ini mau rapat sama pejabat-pejabat saya dulu. Itu mereka sudah menunggu,” kata Menteri Eko menunjuk ruangan rapat menteri, usai konferensi pers di kantornya.

Dalam rapat nanti, Menteri Eko juga ingin mengetahui secara detail, mengapa Irjen Sugito tersangkut dalam kasus dugaan suap tersebut. Padahal, Jumat (26/5) sore ia mengaku masih bertemu dengan Sugito.

“Sore kemarin saya baru saja mengumpulkan pejabat untuk meminta mereka tidak mengulang kesalahan-kesalahan yang terjadi sebelumnya. Tapi itu sebelum terjadi penangkapan. Pak Sugito juga hadir,” ujarnya.

Sugito tertangkap tangan (OTT) oleh KPK dengan dugaan suap predikat WTP Kementerian Desa PDTT kepada BPK pada Jumat (26/5) kemarin. KPK menemukan total uang Rp40 juta saat sedang terjadi proses transaksi.

KEYWORD :

Kemendes PDTT KPK Suap WTP




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :