Sabtu, 20/04/2024 06:27 WIB

Pemain NBA Ini Bilang, Susahnya Jadi Orang Asia di Amerika

Dalam salah satu wawancara terbarunya, pemain basket NBA Jeremy Lin curhat soal kesulitan yang dihadapi oleh orang Asia-Amerika yang disebabkan oleh stereotypes.

Jeremy Lin (Foto: Koreaboo)

Jakarta - Dalam salah satu wawancara terbarunya, pemain basket NBA Jeremy Lin curhat soal kesulitan yang dihadapi oleh orang Asia-Amerika yang disebabkan oleh stereotypes yang dibangun media-media barat.

Koreaboo melansir, Jeremy Lin telah berhasil membawa namanya menuju ketenaran dengan prestasi gemilang yang diraihnya di NBA, namun dia mengungkapkan bahwa jalan yang selama ini dilalui untuk mencapai tingkatan itu sangat penuh rintangan.

Dia mengatakan bahwa pria Asia seringnya harus menghadapi propaganda yang disebarkan oleh media barat yang merendahkan laki-laki Asia. Lin mengaku bahkan sampai saat ini dia harus meyakinkan penjaga keamanan bahwa dia adalah pemain basket saat akan memasuki gym di hari pertandingannya.

Dalam interviewnya bersama guru fitness Kevin Kreider, Lin menyatakan selama ini pria Asia selalu menghadapi demaskulinisasi (dianggap kurang maskulin) dan dianggap kurang menarik.

"Selama ini kita sering melihat perempuan asia yang berpacaran dengan orang kulit putih namun sangat jarang melihat laki-laki asia yang berpacaran dengan cewek kulit putih, ini karena stereotipe bahwa pria asia itu tidak menarik," ujar Lin.

Kevin Kreider dan Jeremy Lin berpendapat bahwa sudah waktunya pria Asia mulai mengubah pandangan tersebut. Terlepas dari semua persoalan itu, Lin percaya bahwa orang akan mulai menghargai masyarakat Asia jika mereka tetap menjadi diri mereka sendiri dan melakukan yang terbaik.

KEYWORD :

Asia Jeremy Lin NBA




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :