Sabtu, 20/04/2024 16:25 WIB

Hamil di Bawah Usia 21 Tahun Berisiko

Hamil di Bawah Usia 21 Tahun Berisiko.

Ilustrasi perempuan hamil. (Foto: Graytvinc)

JAKARTA, Jurnas.com - Usia 21 tahun merupakan waktu yang ideal bagi perempuan menikah dan hamil. Pasalnya, pada usia tersebut, perempuan telah siap secara fisik maupun mental.

Begitu kata Kepala Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bali, Ni Luh Gede Sukardiasih merespons batas usia yang ideal untuk menikah, hamil, dan melahirkan yang viral di media sosial.

Sukardiasih menjelaskan, kehamilan yang terjadi di bawah 21 tahun memiliki berbagai risiko yang dapat membahayakan kesehatan dan keselamatan seorang ibu karena secara fisik, tulang panggul dan rahim masih memasuki masa pertumbuhan.

"Jadi, jangan diplesetkan ya. Kata kuncinya adalah minimal, ini dari sisi kesiapan reproduksi sebenarnya. Tapi, kalau lebih dari usia itu alangkah baiknya," kata Sukardiasih pada siaran persnya diterima, Jakarta, Kamis (29/12).

Dia menambahkan, perempuan yang melahirkan di bawah usia 21 tahun juga dapat berpotensi terkena kanker serviks dan kematian bila melahirkan di usia terlalu muda atau terlalu sering melahirkan.

Selain itu, jika seorang perempuan menikah terlalu muda maka akan sangat berisiko mengalami pendarahan saat melahirkan dan anak yang dilahirkan mengalami Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) serta stunting.

Oleh karena itu, dia mengimbau kepada calon pengantin untuk melalukan pemeriksakan atau skrining tiga bulan sebelum menikah untuk menghindari lahirnya anak stunting.

"Ini yang harus ditekankan di Bali, lapor kan pernikahan sejak tiga bulan dan lakukan pemeriksaan tinggi badan, berat badan, lingkar lengan atas dan kadar HB. Dan yang terpenting lagi bagi remaja, jaga pola hidup, makan-makanan dengan gizi seimbang dan tentunya hindarkan diri dari pergaulan yang negatif," tegas dia.

Lebih jauh, Sukardiasih menekankan kepada pasangan yang telah menikah untuk melakukan 4 Terlalu (4T) yakni Terlalu muda, Terlalu tua, Terlalu dekat dan Terlalu banyak.

KEYWORD :

Hambil di Bawah 21 Tahun Perempuan BKKBN Ni Luh Gede Sukardiasih




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :