Rabu, 24/04/2024 05:43 WIB

Formasi Aneh Atletico Madrid Bikin De Bruyne Heran

Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, heran dengan formasi 5-5-0 yang dipasang oleh Atletico Madrid, ketika kedua tim bertemu di leg pertama perempat final Liga Champions pada Rabu (6/4) dini hari.

Tendangan penalti Kevin de Bruyne (Foto: Reuters)

London, Jurnas.com - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, heran dengan formasi 5-5-0 yang dipasang oleh Atletico Madrid, ketika kedua tim bertemu di leg pertama perempat final Liga Champions pada Rabu (6/4) dini hari.

The Citizen berhasil unggul tipis 1-0 atas Atletico. Namun, Kevin de Bruyne mengakui teramat sulit menembus pertahanan tim tamu yang tidak mencatatkan satu tembakan pun ke gawang City.

"Tim bermain sangat defensif (melawan kami). Tetapi hari ini, untuk pertama kalinya, saya melihat tim bermain 5-5-0," kata pemain Belgia itu kepada TNT Sports dikutip dari Goal.

"Tidak ada striker. Jadi sangat sulit menemukan ruang," lanjut dia.

De Bruyne menambahkan, "Di babak kedua kami memiliki lebih banyak peluang dan untungnya kami mencetak satu, tetapi kami juga tidak memberikan apa pun dan dalam aspek itu, kami memainkan permainan yang sangat bagus."

Senada dengan De Bruyne, pelatih City Pep Guardiola merasakan kesulitan yang dialami anak asuhnya, ketika harus mendobrak pertahanan Atletico. Dia mengira, skukat asuhan Diego Simeone akan menggunakan formasi 5-3-2.

"Dalam prasejarah, hari ini dan dalam seratus ribu tahun sangat sulit untuk menyerang (menggunakan formasi) 5-5-0, tidak ada ruang," ucap Guardiola.

Atletico tidak mencatatkan satu pun tembakan ke gawang selama 90 menit, karena Antoine Griezmann dan Joao Felix menghabiskan sebagian besar di lini pertahanannya sendiri.

Savic bersinar di jantung pertahanan Diego Simeone, dan merasa rencana permainan mereka berhasil, meski akhirnya kalah.

"Kami tidak pernah suka kalah. Kami tidak senang karena kami kalah, tetapi pada akhirnya itu bukan hasil yang buruk, kami bermain di kandang City dan mereka tidak memiliki banyak peluang bersih," kata bek tengah Atletico itu kepada Movistar.

"Mereka memiliki penguasaan bola tetapi saya pikir kami kekurangan sedikit kaki di sepertiga akhir, kami memiliki beberapa serangan dengan Griezmann atau Joao yang seharusnya bisa kami selesaikan dengan lebih baik. Saya tenang karena kami memiliki 90 menit tersisa di stadion kami," lanjut dia.

Savic juga berjanji bahwa Atletico akan lebih berani di leg kedua, saat Los Rojiblancos berusaha membalikkan keadaan dan mencapai empat besar.

KEYWORD :

Atletico Madrid Formasi Kevin de Bruyne Manchester City Liga Champions




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :