Kamis, 25/04/2024 07:44 WIB

Oesman Sapta jadi Ketum Partai Hanura

Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang (OSO) menjadi satu-satunya calon Ketua Umum (Ketum) Partai Hanura menggantikan Wiranto.

Wakil Ketua MPR, Oesman Sapta Odang

Jakarta - Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang (OSO) menjadi satu-satunya calon tunggal Ketua Umum (Ketum) Partai Hanura menggantikan Wiranto yang saat ini menjabat sebagai Mekopolhukam. Oso akan dipilih secara aklamasi pada Munaslub Partai Hanura, Rabu (21/12).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Hanura Berliana Kartakusuma mengatakan, OSO sebagai figur yang dianggap memiliki kriteria sama dengan Wiranto untuk memimpin Hanura.

"Ya betul (OSO jadi Ketum Hanura). Salah satu syarat eksistensi dan keberlangsungan parpol di tanah air itu  dipimpin oleh tokoh yang punya record yang bagus dan juga dikenal secara luas oleh masyarakat nasional. Kriteria itu nampaknya ada pada Pak Oesman Sapta," kata Berliana, ketika dihubungi, Jakarta, Selasa (20/12).

Kata Berliana, pertimbangan dari kader partai Hanura mulai dari DPP sampai DPD provinsi hingga DPC seluruh Indonesia melihat bahwa syarat menjadi Ketum Partai Hanura telah dipenuhi oleh OSO.

"Kecenderungannya itu harus dipilih dalam mekanisme AD ART mengatakan bahwa kalau ketum berhalangan karena berbagai alasan maka penggantian Ketum dilakukan melalui satu Munaslub. Kenapa luar biasa karena belum mencapai batas akhir verifikasi kepengurusan DPP sekarang," jelasnya.

Menurutnya, Munaslun Partai Hanura rencananya akan dilaksanakan Rabu 21 Desember pukul 18.30 WIB, di Gedung Partai Hanura, Jalan Mabes Hankam No 69, Jakarta Timur.

KEYWORD :

Oesman Sapta Odang Ketum Hanura Wiranto




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :