Sabtu, 20/04/2024 07:08 WIB

Mentan Syahrul: Bertani di Pekarangan Rumah Bisa Hasilkan 40 Juta Per Bulan

Namun, masyarakat harus lebih kreatif dengan membuat pola tanam bertingkat

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengajak masyarakat di Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Senin (7/2)

BONE, Jurnas.com - Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo mengklaim, pertanian di pekarangan rumah bisa menghasilkan 40 juta dalam sebulan. Hal itu disampaikan saat menghadiri launching Pekarangan Emas di Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Senin (7/2).

"Pertanian itu ada yang tanamnya 20 hari, ada yang 1 bulan, ada yang 3 bulan dan ada juga yang bisa kita panen setiap hari. Bahkan pertanian di pekarangan rumah ini bisa menghasilkan 40 juta dalam sebulan," ujar Syahrul.

Namun, kata Syahrul, masyarakat harus lebih kreatif dengan membuat pola tanam bertingkat. Misalnya, dengan membangun lokasi tanam dua lantai, dimana bagian bawah bisa dijadikan lokasi tanam sayur dan lokasi atas digunakan sebagai lokasi tanam cabai.

"Biasanya Ibu-ibu kalau tanam gampang, tapi mengemas dan memasarkan itu yang biasanya sulit. Makanya akan kita bantu. Tapi yang paling penting saya berharap pekarangan ini bisa dimanfaatkan dengan baik," katanya.

Ia menambahkan, Kementerian Pertanian (Kementan) saat ini terus berupaya melakukan penanaman pekarangan lestari di seluruh daerah. Bahkan pendampingan yang dilakukan sudah masuk pada proses produksi olahan, dimana terong dan sayuran bisa dijadikan kripik atau makanan lainya.

"Di Jawa itu sudah terintegrasi antara tanaman dengan proses olahan. Nah, kita mau terong itu bisa jadi kripik atau produk makanan olahan lainnya. Makanya harus disiapkan bibitnya, pupuknya dan perawatanya," tutupnya.

KEYWORD :

Syahrul Yasin Limpo pertanian pekarangan rumah Kabupaten Bone Sulawesi Selatan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :