Kamis, 25/04/2024 08:31 WIB

Tom Parker Kaget Mahalnya Biaya Pengobatan Tumor Otak

Tak hanya reformasi pengobatan, Tom mengatakan kurangnya dana penelitian adalah bagian dari masalah ini. Sebagaimana diketahui, GBM adalah jenis tumor otak yang paling umum dan juga salah satu yang paling agresif.

Tom Parker (tengah) didiagnosis tumor otak (Foto: BBC)

London, Jurnas.com - Penyanyi The Wanted, Tom Parker, mengaku terkejut dengan biaya pengobatan penyakit tumor otak. Tom yang didiagnosis glioblastoma multiforme (GBM) setahun lalu, menyebut pentingnya reformasi pengobatan tumor mematikan itu.

Tak hanya reformasi pengobatan, Tom mengatakan kurangnya dana penelitian adalah bagian dari masalah ini. Sebagaimana diketahui, GBM adalah jenis tumor otak yang paling umum dan juga salah satu yang paling agresif.

Tidak ada obat, kurangnya kesadaran untuk berobat, dan waktu kelangsungan hidup rata-rata sejak diagnosis ialah 12 sampai 18 bulan.

Perawatan NHS untuk penderita kanker otak mencakup pembedahan, radioterapi, kemoterapi, steroid, dan obat-obatan untuk membantu mengurangi gejala.

Tetapi Tom, yang juga menerima perawatan kesehatan dari perusahaan swasta itu, mengatakan "pasti ada jawaban yang lebih baik dari itu".

Dia membuat komentarnya di podcast Chat2Amani, yang dipandu oleh Amani Liaquat yang juga memiliki GBM.

Perawatan NHS tidak berhasil pada tumor Amani, tetapi dia melihat beberapa tanda kecil bahwa tumornya menyusut sejak keluarganya mengumpulkan £100.000 untuk membeli persediaan obat percobaan dari Jerman selama setahun.

"Itu membuatku gila, dunia hanya berputar di sekitar uang," kata Tom dikutip dari BBC pada Senin (18/10).

"Ada obat-obatan di luar sana yang bisa menyelamatkan nyawa orang, ini sangat membuat frustrasi," sambung dia.

Obat kemoterapi yang disebut Temozolomide adalah pengobatan standar yang ditawarkan oleh NHS kepada pasien GBM, yang tidak berubah selama hampir 20 tahun, menurut badan amal Brain Tumor Research.

Jumlah uang yang dihabiskan setiap tahun di Inggris untuk penelitian kanker otak meningkat dari £4 juta pada periode 2009-2010 menjadi £15 juta pada 2019-2020.

Tetapi data dari National Cancer Research Institute menunjukkan bahwa angka itu hanya menyumbang 2 persen dari semua pengeluaran penelitian kanker di Inggris.

Badan amal Brain Tumor Research, mengatakan angka £15 juta harus ditingkatkan menjadi £35 juta untuk mengatasi "kekurangan dana kronis" untuk penelitian kanker otak.

Pasalnya, tumor otak membunuh lebih banyak anak-anak dan orang dewasa di bawah usia 40 tahun dari pada kanker lainnya.

KEYWORD :

Tom Parker The Wanted Penyakit Kanker Tumor Otak




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :