Jum'at, 19/04/2024 19:39 WIB

Event

Tim Pertamax Motorsport Ramaikan AMF 2016

Tim Pertamax Motorsport yang diwakili drifter Lucky Reza, meramaikan ajang Achilles Motorsport Festival (AMF) 2016 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Pertamax Motorsport Drift Team 2016 / Pertamina

Yogyakarta – Tim Pertamax Motorsport yang diwakili drifter Lucky Reza, meramaikan ajang Achilles Motorsport Festival (AMF) 2016 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (19/11).

Lucky yang merupakan salah satu drifter kebanggaan Tanah Air ini memiliki misi khusus untuk mempertunjukkan kancah drifting kepada masyarakat umum sebagai satu kegiatan otomotif yang positif.

Direktur Pertamax Motorsport, Rifat Sungkar, mengungkapkan, melalui ajang ini Pertamax Motorsport Drift Team ingin membangun komunitas drifting sekaligus membagi banyak pengetahuan kepada masyarakat, secara khusus di Yogykarta.

“Drifting merupakan salah satu cabang olahraga otomotif yang memiliki nilai-nilai positif, menghibur, sekaligus menyenangkan,” ujarnya di Yogyakarta.

Menurut Rifat, AMF adalah salah satu ajang drifting yang paling besar dan bergengsi di Indonesia, yang pasti banyak pengunjung, terutama mereka yang merupakan generasi muda.

Sementara itu dalam perhelatan kali ini, drifter Lucky tampil menggunakan mobil terbarunya, yakni Nissan 200 SX.

“Bobot mobil saya daripada yang sebelumnya ini lebih enteng, sehingga menghasilkan power to weight ratio yang tepat. Bagian wheelbase pun lebih pendek, yang menjadikan mobil bergerak semakin agresif,” pungkasnya

Ia berharap keikutsertaannya ini dapat menyuguhkan penampilan yang maksimal sehingga dapat meraih gelar.

Selain Lucky, nama-nama drifter nasional berpengalaman yang turut meramaikan ajang ini, di antaranya Emmanuelle Amandio, Ikhsan Utama, Dika CH, Danny Ferdito, serta Evan Pratama. [yog]

KEYWORD :

Pertamax Motorsport Drift Team Achilles Motorsport Festival AMF 2016




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :