Siapakah 9 Barongsai Yang Disebut Donatur Penyokong Jokowi-Ahok?

Kamis, 17/11/2016 19:32 WIB

Jakarta - Budayawan Betawi Ridwan Saidi mengatakan terdapat paket politik masa depan antara presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Menurut Ridwan, keduanya berencana berpasangan dalam kontestasi capres-cawapres pada Pilpres 2019.

Lebih lanjut Ridwan membeberkan donatur yang siap menyokong biaya pemenangan duet capres cawapres Jokowi-Ahok nantinya. "Sumber-sumber dana dari 9 Barongsai. Saya nggak bisa sebut 9 Naga. Karena naga itu hewan mitologi bangsa-bangsa Indo-China," ujarnya. 

"Dia mengklaim, seperti bangsa Israel mengklaim simbol-simbol bangsa Mesir. Saya lebih tepat mengatakan 9 barongsai," ujar Ridwan saat diskusi "Kasus Ahok, Sasar Jokowi?" di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (17/11/2016).

Siapakah 9 Barongsai donatur penyokong duet Jokowi-Ahok? Ridwan menyebutkan 9 Barongsai merupakan korporasi kakap yang mendominasi investasi modal usaha di Indonesia.

"9 barongsai ini punya pilar. Satu lagi pilarnya Arkansas Connection. Yang dibangun oleh James Riadi dengan Arkansas Conection-nya. 9 Barongsai ini mempertaruhkan bisnisnya di relakamasi," ungkapnya.

Keyword : Donatur Ahok

TERKINI
Orang Paling Berkuasa di Inggris Raya, Raja Charles Cuma Punya Harta Rp12,2 Triliun! Inilah Tampilan Pertama Gambar Superman Karya James Gunn Feyenoord Siapkan Pesta Perpisahan untuk Arne Slot Ben Affleck dan Jennifer Lopez Mencari Rumah di Tempat Berbeda